Find Us On Social Media :

Kasus Pilot Diduga Pingsan Saat Penerbangan: Ini yang Mungkin Dilakukan Jika Seorang Pilot Pingsan dalam Penerbangan

By Mentari DP, Senin, 18 November 2019 | 11:00 WIB

Kasus pilot diduga pingsan saat penerbangan.

Co-pilot bukanlah asisten dan tidak harus berpankat di bawah pilot. Bisa saja keduanya sama-sama berpangkat Captain atau empat.

Tujuannya ketika seorang pilot menerbangkan pesawat, maka dia membutuhkan seseorang yang juga harus sama ahlinya dengan dirinya dalam hal menerbangkan pesawat.

Bagaimana jika seorang pilot pingsan?

Tentu saja co-pilot yang akan mengambil alih penerbangan.

Bagaimana jika penumpang yang mengambil alih?

Dilansir dari forbes.com, skenario ini tidak pernah terjadi sebelumnya. Karena ada dua pilot di pesawat penumpang komersial.

Jika salah satu pilot pingsan, yang lain akan mengambil kendali. Dia akan memanggil awak kabin untuk meminta bantuan untuk merawat pilot yang pingsan.

Selain itu, dia harus melaporkan keadaan darurat ke ATC (Air Traffic Control).

Jika pun ada kasus di mana bukan pilot atau co-pilot yang mengambil alih penerbangan, maka biasanya orang tersebut sudah ahli atau mengerti.

Sebab, hal tersebut tidak mudah.

Catatan lain, umumnya pesawat komersil di era sekarang mungkin memiliki autopilot canggih yang dapat menangani masalah penerbangan ini.

Baca Juga: Tunangan Jessica Iskandar Jalani Cangkok Kulit: Begini Prosedur Cangkok Kulit dan Kisah Pasien yang Selamat Berkat Cangkok Kulit