Find Us On Social Media :

Unik, Ada Sumber Air Panas dan Asin di Kabupaten Semarang, Warga Manfaatkan untuk Buat Makanan Enak Ini

By Nieko Octavi Septiana, Rabu, 6 November 2019 | 20:30 WIB

Sumber air panas dan asin di Semarang, Jawa Tengah

Intisari-Online.com - Ada sebuah fenomena unik yang terjadi di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Di Mrakas, Dusun Kaliulo, Desa Klepu, Kecamatan Pringapus ini punya beberapa mata air yang mengeluarkan air panas dan asin.

Hal ini tentunya merupakan sesuatu yang tidak bisa ditemui di sembarang tempat, sebab air asin biasanya ditemukan di laut.

Air panas dan asin tersebut kemudian dimanfaatkan warga untuk membuat makanan gendar. Salah satunya Periyah.

Baca Juga: Hanya Lakukan Hal Ini, Pria Ini Berhasil Hilangkan Bobot Tubuhnya Hingga 27 kg, Mau Coba?

Dia setiap hari mengambil air tersebut untuk dibuat kerupuk gendar.

"Kalau saya gendarnya buat konsumsi sendiri, jadi ambilnya cuma satu jeriken. Kalau tetangga ambil banyak, berarti gendarnya dijual," kata Periyah, Rabu (6/11/2019).

Setelah mengambil air, dia membayar Rp 1.000 sampai Rp 2.000.

Dengan menggunakan air panas dan asin tersebut, menurut Periyah, rasa gendar lebih enak, karena menggunakan bahan alami.

Baca Juga: Begadang Sambil Main Game Selama Liburan Sekolah, Remaja Ini Ditemukan Tergeletak Tak Bernyawa dalam Kamarnya