Find Us On Social Media :

Sakit Parah dan Diprediksi Segera Meninggal, Ilmuwan Ini Ubah Dirinya Menjadi 'Setengah Robot' untuk Bisa Bertahan

By Tatik Ariyani, Sabtu, 19 Oktober 2019 | 19:30 WIB

Ilmuwan yang sakit parah menjadikan dirinya sebagai 'Peter 2.0'

Intisari-Online.com - Seorang ilmuwan bernama Dr Peter Scott-Morgan yang sakit parah akan menjadi 'cyborg penuh' pertama di dunia.

Cyborg (cybernetic organism) adalah istilah yang dipakai untuk menyebut makhluk hidup yang sebagian tubuhnya digabungkan dengan mesin atau robot.

Ilmuwan itu baru saja menjalani prosedur medis terakhir yang diperlukan untuk menjadi (dia menyebutnya) 'Peter 2.0', seperti diwartakan Unilad, Jumat (11/10/2019).

Keputusan ini diambilnya setelah ia didiagnosis dengan penyakit motor neuron dua tahun lalu.

Baca Juga: Menopause Tidak Hanya Terjadi pada Wanita Saja, Bahkan Pria pun Demikian, Ini Faktor-faktor Penyebabnya

Dr Peter Scott-Morgan kemudian memilih untuk melawan kondisinya dengan menggunakan kecakapan ilmiahnya, menantang gagasan tentang apa artinya menjadi manusia.

Dr Scott-Morgan (61) telah berjuang dengan berani untuk melawan penyakitnya.

 

Dia secara bertahap menggantikan fungsi tubuhnya yang organik dengan instrumen teknologi yang luar biasa.

Baca Juga: Tak Mustahil! Wanita Tetap Bisa Melahirkan Normal Setelah Operasi Caesar, Tapi Wajib Ketahui 9 Hal Ini Terlebih Dahulu