Find Us On Social Media :

Semakin Anda Berumur Semakin Tak Tertarik Lagu Baru, Apa Alasannya?

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 18 Oktober 2019 | 13:00 WIB

Musik apa yang Anda sukai?

Intisari-Online.com – Lagu apa yang Anda sukai? Pastinya selera musik kita bisa jadi sama atau berbeda.

Dari musik rap, hip hop, pop, klasik, R&B, atau bahkan mungkin keroncong, atau dangdut.

Selera musik setiap orang tentunya bervariasi dan tentu saja Anda pun memiliki album dan penyanyi favorit sendiri.

Umumnya, lagu-lagu yang kita dengarkan selama masa kanak-kanan dan remaja adalah lagu-lagu yang paling kita sukai dan akan terus kita ingat. Rupanya, ini bukan tanpa sebab.

Menurut sebuah studi tahun 2018 di The New York Times, pada usia 20 tahun selera musik seseorang sudah terbentuk.

Baca Juga: Datangi Festival Musik, Remaja Ini Lupa di Mana Parkirkan Mobilnya, Seminggu Dicari Tak Juga Ketemu!

Ya, tampaknya alasan mengapa kita lebih menyukai musik lawas dan tak terlalu tertarik dengan lagu-lagu terbaru di tangga lagu terkini adalah karena kita tak punya banyak waktu untuk menikmatikannya.

"Singkatnya adalah itu berarti, semakin kita terpapar pada sesuatu, semakin kita cenderung menyukainya,” kata Frank McAndrew, seorang profesor psikologi dalam tulisannya di The Conversation.

"Ini terjadi pada orang yang kita kenal, iklan yang kita lihat, dan ya, lagu yang kita dengarkan," lanjutnya.

Baca Juga: Bukan Hanya Menenangkan Hati, Musik Juga Bermanfaat Bagi Kesehatan, Ini 5 Alasan Kenapa Kita Harus Mendengarkan Musik