Find Us On Social Media :

Ini 15 Gejala Stroke pada Wanita yang Sering Diabaikan, Salah Satunya Cegukan

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 5 Juli 2019 | 08:00 WIB

Greene-Chandos mempercayai ini bisa konsisten dengan stroke sirkulasi posterior, yang dapat menargetkan area yang bertanggung jawab untuk memori dan kepribadian.

Namun, lobus frontal juga terkait dengan kepribadian, sehingga perubahan perilaku “bisa juga disebabkan oleh stroke lobus frontal,” katanya.

Mual atau muntah

Stroke pada otak kecil juga dapat menyebabkan pusing, mual, dan muntah, kata Dr. Greene-Chandos.

Baca Juga: Meski Menyiksa, Mual dan Muntah Saat Masa Kehamilan Diklaim Bisa Membuat Bayi Semakin Cerdas

Ini konsisten dengan masalah sirkulasi posterior baik dari batang otak atau otak kecil. Itu juga dapat dilihat pada jenis stroke perdarahan intrakranial juga, di mana pembuluh darah menggembung (aneurisma) meledak dan menyebabkan pendarahan ke dalam otak.

Halusinasi

Walaupun perubahan dalam penglihatan Anda adalah tanda yang relatif umum, menurut National Stroke Association, gejala penglihatan wanita mungkin termasuk halusinasi.

Lobus oksipital Anda, pusat kekuatan interpretasi input visual, dapat dirusak oleh masalah sirkulasi posterior.

Baca Juga: Pria yang Bakar Dirinya di Depan Gedung Putih Dinyatakan Meninggal, Polisi Sebut Dia Halusinasi Saat Kejadian

Konsumsi pil KB

Dalam penelitian Dr. Greene-Chandos, hanya 11 persen wanita yang disurvei yang tahu bahwa menggunakan hormon seperti pil KB atau terapi penggantian hormon (HRT) dapat meningkatkan risiko stroke.