Find Us On Social Media :

Olahraga dengan Perut Kosong Efektif Turunkan Berat Badan, Benarkah Itu?

By Muflika Nur Fuaddah, Selasa, 11 Juni 2019 | 14:30 WIB

Apakah Olahraga dengan Perut Kosong Efektif Turunkan Berat Badan?

Intisari-Online.com - Apakah Anda berpikiran bahwa olahraga dengan perut kosong akan membuat kalori terbakar labih banyak sehingga lebih efektif untuk menurunkan berat badan?

Ya, memang benar, tapii sisi lain, makan sebelum olahraga dianggap membantu memberi energi agar kita mampu berolahraga secara maksimal.

Jadi, manakah yang lebih efektif dari keduanya?

Apakah berolahraga dengan perut kosong benar-benar mempercepat penurunan berat badan?

Baca Juga: Kisah Penggali Selokan yang Temukan 'Jalan Rahasia' ke Gudang Emas Terbesar, Namun Justru Ini yang Dilakukannya

Pakar kebugaran Kayla Itsines mengatakan, memilih makan atau tidak sebelum berolahraga tergantung pada apa yang sesuai dengan tubuh kita.

Menurut Kayla, glikogen atau karbohidrat yang disimpan tubuh sering terkuras di pagi hari.

Inilah yang membuat banyak orang percaya olahraga dengan perut kosong, terutama di pagi hari, sangat efektif untuk menurunkan berat badan karena yang terbakar adalah lemak.

"Jadi setelah malam tanpa makan, tubuh berpotensi membakar lebih banyak lemak karena simpanan karbohidrat atau sumber energi pilihan tubuh tidak mudah didapat," ucapnya.

Baca Juga: Ingin Udara Segar? Letakkan Saja 3 Tanaman Ini di Kamar Mandi Anda