Find Us On Social Media :

Telinga Kemasukan Air Saat Berenang? Ini Cara Tepat Keluarkannya, Jangan Sembarang Ya!

By Katharina Tatik, Selasa, 9 April 2019 | 18:00 WIB

Telinga kemasukan air (ilustrasi)

Intisari-Online.com – Saat berenang, atau berendam, atau bahkan ketika mandi, pernahkah Anda merasa telinga kemasukan air?

Tidak hanya anak kecil, orang dewasa pun bisa saja suatu kali merasakannya.

Memang sih tidak terlalu berbahaya. Namun, ini sungguh tidak nyaman dan bikin telinga sakit saat mengalami hal demikian.

Baca Juga : Pria Ini Alami Infeksi Otak Karena Bersihkan Telinga Dengan Cotton Bud: Ini Alasan Mengapa Kita Tak Boleh Menggunakannya

Di sisi lain, air yang memasuki telinga juga bisa menyebabkan infeksi. Lalu, bagaimana mengeluarkan air yang terperangkap di telinga?

Menurut Dr Farhad Chowdhury, ahli otolaringologi, air yang terjebak di dalam telinga sebenarnya terperangkap di luar gendang telinga.

Seringkali, air tersebut bercampur dengan kotoran telinga dan tersangkut di belakangnya. Ini yang membuat kita merasa telinga tersumbat.

Baca Juga : Bersihkan Telinga dengan Cotton Buds, Pria Ini Alami Infeksi Otak yang Mengancam Nyawanya