Find Us On Social Media :

Ingin Kurus tapi Malas Berolahraga? Bukan Mimpi, Kok, Ini 9 Cara Cerdas Mewujudkannya!

By Aulia Dian Permata, Selasa, 9 Januari 2018 | 10:00 WIB

Intisari-Online.com - Kita semua ingin memiliki postur tubuh yang ideal dan cenderung kurus.

Namun, tidak semua orang ingin melakukan pengorbanan lebih seperti diet ketat dan olahraga rutin.

Tenang saja, Brightside telah memberi 9 tips jitu untuk Anda yang ingin memiliki tubuh kurus namun terlalu malas bergerak.

(Baca Juga :  )

1. Minum banyak air putih

Air putih adalah unsur penting dalam tubuh kita dan kita pasti semua meminumnya.

Namun, tahukah Anda bahwa minum air putih di saat yang tepat bisa membantu Anda mengembalikan metabolisme.

Anda sebaiknya minum 1-2 gelas air putih saat 30 menit sebelum makan.

Ini akan membuat Anda merasa kenyang dan Anda tidak lagi makan terlalu banyak.

(Baca Juga : )

2. Perhatikan makanan Anda sebelum menyantapnya

Perlakukan makanan Anda seperti sesuatu yang sangat berharga dan buatlah ritual ini menjadi rutinitas.

Tenang saja, tidak perlu waktu lama untuk melakukannya.