Find Us On Social Media :

Kisah 2 Tembakan di Sarajevo yang Menjadi Pemicu Perang Dunia I dan Melayangnya 17 Juta Nyawa Manusia

By Moh Habib Asyhad, Jumat, 15 Desember 2017 | 14:45 WIB

Franz Ferdinand yang begitu percaya diri bahkan minta agar mobilnya dipelankan. Ia ingin melihat lebih seksama kota tua Sarajevo yang indah itu.

Tak jauh dari kantor pusat kepolisian, sewaktu Potiorek menunjukkan barak militer yang baru, seorang pemuda bernama Nedjelko Cabrinovic melemparkan granat ke mobil Franz Ferdinand.

Granat mengenai lipatan atap mobil, bergulir dan jatuh ke jalan, meledak di bawah mobil di belakangnya, melukai sejumlah perwira pengawal serta publik yang menyaksikan iringan mobil tersebut.

Mobil-mobil pun lalu dipercepat lajunya menuju balai kota.

Namun, Franz Ferdinand meminta mobil dipelankan lagi.

Dia ingin mengetahui apa yang terjadi dan apakah ada yang terluka dalam rombongan.

Sesudah berhenti sejenak, perjalanan dilanjutkan dan Archduke pun tiba di balai kota dalam kegusaran akibat kejadian tadi.

Suasana riang untuk memperingati ulang tahun perkawinan pun buyar.

Ia menyatakan keinginan singgah ke rumah sakit militer untuk menjenguk perwira yang terluka akibat serangan granat, setelah itu baru mengunjungi museum seperti diacarakan semula.

(Baca juga: Sempat Dilarang Keras Orangtuanya Masuk Tentara, David Dwight Eisenhower Justru Jadi Penentu Usainya Perang Dunia II)

(Baca juga: Waduh, Elon Musk Prediksi Perang Dunia III tapi Penyebabnya Bukan Perang Nuklir. Lalu Apa dong?)