Find Us On Social Media :

Mau Kapan Lagi? Sekaranglah Waktunya Anda Menghentikan Kebiasaan Jam Karet Sebelum Terlambat

By Moh Habib Asyhad, Senin, 13 November 2017 | 11:30 WIB

(Baca juga: Lebih Khawatirkan Anak Tidak Sarapan Dibanding Anak Terlambat Datang ke Sekolah!)

(Baca juga: Beragam Masalah Jika Sering Terlambat Makan)

Katakan ‘tidak’ pada hal-hal yang tidak esensial

Ada banyak hal yang menghambat waktu kerja, mulai dari pemberitahuan di sosial media, hingga permintaan dari orang lain yang tidak harus diselesaikan sekarang.

Riset menunjukkan jika manusia cenderung mencoba melakukan banyak hal pada satu waktu bersamaan (disebut polychronicity) yang justru membuat keterlambatan dalam bekerja.

Sekarang Anda harus mencoba lebih realistis dalam merencanakan jadwal harian.

Misalnya pada siang hari, hal apa saja yang bisa dikerjakan, bukannya menjejalkan banyak rencana namun pada akhirnya tidak terlaksana.

Fokus adalah kunci utama dalam masalah ini.

Bila sedang mengerjakan sesuatu kemudian ada notifikasi pesan misalnya tentang online shop yang menjual baju-baju baru, Anda dapat menunda melihatnya sampai memiliki waktu yang pas.

Persiapan untuk kesuksesan

Mempersiapkan diri sebelumnya adalah kuncinya.