Find Us On Social Media :

Inilah 10 Ledakan Pabrik Kembang Api Paling Mematikan di Seluruh Dunia, Tragedi di Tangerang Termasuk?

By Ade Sulaeman, Jumat, 27 Oktober 2017 | 11:00 WIB

Personel Brimob Polda Metro Jaya mengevakuasi jenazah korban kebakaran pabrik kembang api di Kosambi, Tangerang, Banten, Kamis (26/10/2017).

Untuk ledakan kembang api terbesar nomor lima dunia di Malaysia terjadi pada bulan Mei 1991 di Kampung Baru Sungai Buloh, Selangor dan mengakibatkan 26 orang tewas dan 103 orang lainnya luka-luka.

Urutan nomor ke 6,7,8,9, dan 10 untuk kasus ledakan pabrik kembang api di dunia terjadi di Mexico, China, Turki, India, dan AS.

(Baca juga: Tragedi Pabrik Mercon: Langit yang Berubah Gelap dan Jeritan Minta Tolong dari Balik Pintu yang Terkunci)

Kejadian ledakan kembang api di Mexico berlangsung pada bula Maret 2013 dan mengakibatkan 13 orang tewas dan 154 orang luka-luka.

Di China yang merupakan negara paling sering mengalami ledakan pabrik kembang api, kejadian yang dianggap paling besar adalah yang terjadi pada Februari 2013 dan mengalibatkan 26 orang tewas.

Ledakan pabrik kembang api di Turki berlangsung pada Januari 2008 di distrik Davutpasa, selain menghancurkan gedung pabrik ledakan juga mengakibatkan 20 orang tewas.

Ledakan pabrik kembang api nomor 9 di dunia terjadi di kawasan Siwakashi, India Selatan telah menyebabkan 38 orang tewas dan 33 orang lainya terluka.

Uturan nomor ke-10 ledakan kembang api tingkat dunia yang berlangsung di AS terjadi di kawasan Benton Tennese pada bulan Mei 1983.

Akibat ledakan pabrik kembang api yang didirikan secara ilegal itu, 9 orang pekerja tewas dan enam lainnya luka-luka.