Advertorial
Intisari-Online.com – Hari ini, Minggu tanggal 7 Oktober 2018, kota Yogyakarta merayakan ulang tahunnya yang ke-262.
Berbagai kegiatan diselenggarakan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) kota Yogyakarta demi menyemarakkan gelaran ini.
Dilansir dari jogja.go.id dan akun instagram @pemkotjogja, beragam festival dan event telah dan akan diselenggarakan.
Sebenarnya, rangkaian acara sudah dimulai pada 1 Oktober kemarin dan akan berakhir pada 31 Oktober 2018 nanti.
Baca Juga : Anaknya Sakit Kronis dan Butuh Udara Bersih, Ayah ini Belikan Pulau Seharga Rp2,2 Miliar
Seperti Festival Kopi Malioboro di Malioboro, Festival Belanja Jogja di Galeria Mall, hingga Wayang Jogya Night Carnival di Tugu Jogja.
Namun jika Anda sudah mendatangi seluruh atau sebagian rangkaian acara tersebut dan bingung mau ke mana lagi, silahkan berkunjung ke tempat wisata lain di Yogyakarta.
Seperti yang kita tahu, kota Yogyakarta memiliki banyak destinasi wisata yang tersebar di mana-mana.
Nah, ini beberapa yang bisa Anda datangi jika berkunjung ke Yogyakarta.
1. Kalibiru
Kalibiru terletak di bagian barat Yogyakarta.
Ini tempat wisata yang berfokus pada ketinggian.
Di sana ada sebuah panggung dan pohon dengan latar belakang jurang.
Anda bisa berfoto di sana tanpa takut karena Anda akan dipasangin alat pengaman.
2. Area Gunung Merapi
Setelah Gunung Merapi meletus pada tahun 2010, banyak orang yang takut berkunjung ke daerah ini.
Namun nyatanya area Gunung Merapi sama kerennya sebelum atau sesudah gunung Merapi meletus.
Di sini, kita bisa berkeliling ke area Gunung Merapi.
Seperti rumah yang pernah terkena semburan lahar, rumah mbah Marijan, hingga kawasan Kaliadem.
Baca Juga : Tinggal di Dalam Gua, Pria Ini Berhasil Merayu Banyak Turis Cantik untuk Datang ke Rumahnya, Kok Bisa?
3. Hutan Magrobe Kulon Progo
Ingin ke daerah yang tenang di Yogyakarta? Silahkan berkunjung ke Hutan Magrove Kulon Progo.
Di sini Anda bisa berfoto dengan latar belakang poho-pohon.
Datanglah menjelang sunset karena Anda akan melihat pemandangan alam yang menakjubkan.
4. Embung Nglanggeran
Embung Nglanggeran adalah telaga buatan yang tujuannya untuk menampung air hujan.
Jika musim kemarau datang, air di telaga ini akan digunakan untuk mengairi perkebunan petani.
Wasita yang letaknya di Nglanggeran, Patuk, Gunung Kidul ini diresmikan pada 19 Februari 2013 oleh Sri Sultan Hamengkubuwono X.
Baca Juga : Tak Hanya 1 Wanita, Muncul Korban Lain yang Diduga Diperkosa Cristiano Ronaldo!
5. Gunung Api Purba
Tidak jauh dari Embung Nglanggeran, ada sebuah bukti berbatu yang diberi nama Gunung Api Purba.
Untuk mencapai puncaknya, Anda perlu mendaki selama 45 hingga 60 menit.
Namun walau capek, pemandangan di atas sangat indah loh!
Intisari Online sengaja tidak mencantumkan tiga wisata terbesar di Yogyakarta yang pasti sudah Anda kenal.
Mereka adalah Candi Borobudur, Candi Prambanan, dan Kraton Yogyakarta.
Sebab, tiga tempat wisata tersebut sudah pasti wajib Anda datangi jika berkunjung ke kota ini. Sementara lima tempat wisata yang telah dijelaskan di atas, bisa menjadi pilihan lain Anda.
Selamat berlibur!
Baca Juga : Nekat Keluar dari Pekerjaannya, Wanita Ini Malah Bisa Keliling Dunia ke 40 Negara!