Angklung, Angkot Premium dari Bandung yang Dilengkapi TV, Wi-Fi, AC dan Pengangkut Sepeda

Ade Sulaeman

Editor

Angklung, angkot premium dari kota Bandung.
Angklung, angkot premium dari kota Bandung.

Intisari-Online.com - Mungkin inilah angkutan kota (angkot) idaman semua orang. Bayangkan saja, dengan dilengkapi TV, Wi-Fi, dan AC, tentu kita akan merasa sangat betah berada di dalamnya.

(Lebih Khawatirkan Anak Tidak Sarapan Dibanding Anak Terlambat Datang ke Sekolah!)

Meski tarifnya lebih mahal dari tarif angkot pada umumnya, yaitu Rp7.000 hingga Rp12.000 sekali jalan, rasanya kita akan lebih memilihnya dibanding harus menaiki angkot ‘konvensional’ yang umumnya tidak nyaman untuk ditumpangi.

Lalu, dimana kita bisa mencoba angkot premium ini? Jawabannya adalah kota Kembang alias Bandung.

Angklung, angkot premium dari kota Bandung.
Ya, angkot ini merupakan salah satu wujud inovasi di bidang transportasi berikutnya yang dikeluarkan kota Bandung setelah sebelumnya menghadirkan Bandros (Bandung Tour on Bus) sebagai moda transportasi pariwisata keliling Kota Bandung.

Angkot ini sendiri pertama kali diperkenalkan sekaligus dijajal oleh Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, pada Rabu, 1 Maret 2017.

(Brenda Trivena Grace Salea, Mahasiswi Yang Tak Malu Menjadi Sopir Angkot)

Rencananya, menurut Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung Didi Ruswandi, Angklung akan memiliki 5 sampai 12 rute menjelajah Kota Bandung.

“Kita sudah mengoperasikan sekitar 5 sampai 12 rute yang melalui jalanan protokol Kota Bandung untuk memenuhi kebutuhan dalam pelayanan transportasi masyarakat Kota Bandung. Sekitar 1.600 mobil akan mulai beroperasi dengan fasilitas yang mendukung aktivitas masyarakat Kota Bandung,” ujar Didi seperti dikutip dari pikiran-rakyat.com.

“Rencana Pemerintah Kota Bandung ini sebagai bentuk angkot yang populer di kalangan masyarak dengan rute poin to poin dengan fasilitas yang lengkap. Sehingga masyarakat dapat membayar lebih mahal dari Rp 7.000 sampai Rp 12.000 sekali jalan,” kata Ridwan Kamil, seperti dikutip dari merdeka.com.

Artikel Terkait