Intisari-online.com - Nama Dody Prawiranegara terseret dalam kasus narkoba Irjen Teddy Minahasa.
Ia masuk ke dalam 11 orang yang ditetapkn sebagai tersangka dalam kasus peredaran narkoba.
Lima di antaranya polisi termasuk Teddy Minahasa dan Dody Prawiranegara.
Lantas siapa sebenarnya Dody Prawiranegara?
Nama AKBP Dody Prawiranegara telah ditangkap terkait dengan kasus narkoba yang sempat menjeratnya.
Kini dirinya telah ditahan di Rutan Polda Metro Jaya bersama lima tersangka lain, kecuali Teddy Minahasa.
Pada, Sabtu (22/10/2022), Kuasa Hukumnya, Adriel Viari Purba di Polda Metro Jaya, Jakarta, mengatakan AKBP Dody mengajukan diri sebagai justice collaborator.
"Kami akan mengajukan justice collaborator kalau LPSK pengajuan kami diterima," katanya, sebagaimana diberitakan Tribunnews.com.
Lalu nama Dody Prawiranegaranamanya nulai dikenal setelah mengajukan diri sebagai justice collaborator.
AKBP Dody Prawiranegara merupakan perwira menangah polri yang menjabat sebagai Kabagada Rolog Polda Sumbar.
Ini adalah jabatan saat ia ditetapkan sebagai tersangka kasus narkoba tersebut.
Baca Juga: KetikaIrjen Teddy MinahasadanAKBPDody Prawiranegara Saling Lempar Tuduhan Terkait Kasus Narkoba
Lahir pada 4 Juli 1977, AKBP Dody Prawiranegara lulus dari Akpol pada tahun 2001.
Usai lulus dari Akpol, ia pun meniti karier di dunia kepolisian, sejak hingga penangkapannya AKBP Dody Prawiranegara telah meniti karier selama 21 tahun.
Selama kariernya di kepolisian, AKBP Dody Prawiranegara telah menduduki berbagai jabatan.
Pada 2005, Dody Prawiranegara menjabat sebagai Kapolsek Singosari, Jawa timur.
Setahun kemudian dia menjadiKapolsek Klojen Polresta Malang, Polda Jawa Timur.
Lalu, pada tahun 2008 ia sempat ditunjuk sebagai Polda Bali, sebagai Kapolsek Kuta.
Lalu ia dipindah lagi di unit (panit) di Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya dengan pangkatnya saat itu masih AKP.
Namjn saat itu AKBP Dody Prawiranegara tidak begitu bersinar ketika ditugaskan di Polda Metro Jaya.
Salah satu jabatan strategis yang diemban Dody Prawiranegara, yaitu sebagai Wakapolsek Tamansari di tahun 2014.
Tapi tak lama kemudian dipindah sebagai Pamen di Polda Aceh.
Pada Oktober 2016, AKBP Dody Prawiranegara menjabat sebagai Kasubdit 3 Ditreskrimsus Polda Jawa Barat.
TeddBaca Juga: Profil AKBP Dody Prawiranegara, Perjalanan Karier hingga Terjerat Kasus Narkoba Irjen Teddy Minahasa
Dia juga pernah menjabat sebagai Kabagops Polrestabes Bandung di tahun 2018.
Hanya setahun Dody Prawiranegara, dipromosikan sebagai Kapolres Kepulauan Mentawai, Polda Sumbar.
Setelah menjabat sebagai Kapolres Mentawai, Dody Prawiranegara kemudian ditunjuk menjadi Kapolres Bukittinggi hingga tahun 2022.
Pada Juli 2022, jabatan AKBP Dody Prawiranegara sebagai Kapolres Bukittinggi digantikan oleh AKBP Wahyuni Sri Lestari.
Terakhir, Dody Prawiranegara dimutasi ke Polda Sumbar menjadi Kabagada Rolog Polda Sumbar.
Namun perjalanan panjang karirnya di dunia kepolisian akhirnya harus terhenti setelah dirinya tersangkut kasus narkoba, bernama Teddy Minahasa.