Cara Mengobati Wasir dengan Kunyit, Mudah Gunakan Campuran Bahan Alami yang Ada di Rumah

Khaerunisa

Editor

Ilustrasi. Cara mengatasi wasir dengan kunyit.
Ilustrasi. Cara mengatasi wasir dengan kunyit.

Intisari-Online.com - Bagaimana cara mengobati wasir dengan kunyit?

Ternyata kunyit dapat digunakan sebagai obat alami untuk membantu mengatasi wasir atau ambeien.

Wasir adalah suatu kondisi di mana pembuluh darah di anus dan rektum bagian bawah bengkak dan meradang.

Jika tidak diobati, ini dapat menyebabkan pergerakan usus yang menyakitkan atau pendarahan.

Gejala yang biasanya dirasakan oleh para penderita penyakit ini misalnya daerah seputar anus terasa gatal atau muncul iritasi, bagian anus terasa nyeri atau tidak nyaman, area sekitar anus terasa membengkak, hingga ada darah saat buang air besar (BAB).

Pembengkakan di sekitar anus bisa terjadi di luar maupun di dalam anus.

Sementara itu, kunyit mengandung senyawa bioaktif dengan sifat obatnya yang kuat.

Kunyit juga diketahui telah digunakan selama ribuan tahun sebagai rempah-rempah dan ramuan obat.

Baca Juga: Kabar Gembira Bagi Penderita Wasir, Campur Kunyit dengan Minyak Kelapa, Berikut 3 Resep Obat untuk Atasi Wasir!

Baca Juga: Inilah Cara Menggunakan Obat Ambeien Tradisional Kunyit, Mudah!

Kunyit mengandung curcumin yang memiliki efek antiinflamasi yang kuat dan merupakan antioksidan yang sangat kuat.

Rempah-rempah yang satu ini cocok dengan efektivitas beberapa obat antiinflamasi tanpa efek samping.

Ada bahan alami yang mudah didapatkan di rumah seperti kunyit, maka jangan biarkan jika Anda atau orang-orang terdekat menderita penyakit wasir atau ambeien ini.

Berikut ini 3 obat ambeien tradisional Kunyit beserta campurannya:

1. Kunyit dan Petroleum Jelly

Obat ini mengharuskan Anda untuk membuat salep kunyit dengan mencampurkan masing-masing kunyit dan petroleum jelly.

Oleskan ini pada wasir sebelum buang air besar.

Petroleum jelly akan melumasi dubur dan anus untuk memudahkan tinja melewatinya.

Baca Juga: Peninggalan Kerajaan Kutai, Termasuk Kalung Emas 170 gram dengan Liontin Berelief Kisah Ramayana

Baca Juga: Gulingkan Permaisuri dan Singkirkan Selirnya Gegara Ilmu Sihir, Kaisar dari Dinasti Han Ini Mengalami Penyesalan di Akhir Hidupnya

2. Kunyit dan Minyak Kelapa

Minyak kelapa memiliki sifat anti-inflamasi yang kuat yang dapat membantu mengobati wasir dengan mengurangi peradangan dan pembengkakan yang terkait dengan kondisi tersebut.

Minyak memiliki penghilang rasa sakit dan sifat antibakteri mengobati wasir dengan cepat. Buat pasta dengan mencampurkan minyak kelapa dan kunyit.

Oleskan campuran langsung ke wasir menggunakan bola kapas atau tisu.

3. Kunyit dan Gel Lidah Buaya

Kombinasi kunyit dan lidah buaya sangat cocok untuk ambeien atau wasir.

Kunyit memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu mengobati peradangan yang perlahan-lahan akan menyembuhkan wasir. Di sisi lain, gel lidah buaya menenangkan jaringan yang meradang yang terkait dengan wasir.

Untuk membuat obati ini, Anda perlu mencampur ½ sdt masing-masing kunyit dan gel lidah buaya. Dan oleskan ke anus sebelum tidur.

Itulah cara mengobati wasir dengan kunyit, bisa dicoba di rumah dan lihat khasiatnya.

Baca Juga: Kesaksian Horor Kecelakaan Tol Cipularang dan 'Kecepatan Rencana' yang Harusnya Dipatuhi Sesuai saat Mendesain Jalan yang Mulai Menurun dari Kilometer 100

(*)

Artikel Terkait