Intisari-online.com - Seorang pria mengalami pengalaman tidak biasa setelah membedah perut ikan.
Kisah itu dialami seorang pria dari Amerika, dan alhasil dia justru kaya dalam semalam gara-gara penemuan itu.
Kisahnya bermula dari seorng pria bernama Jerry (43) dari Alaska, Amerika Serikat.
Dia pergi ke pasar untuk membeli beberapa ikan di dekat rumahnya, untuk dimasak sebagai lauk makanan.
Ikan-ikan tersebut dipilih karena beratnya yang lumayan.
Kemudian, dia membawa pulang ikan-ikan tersebut untuk diproses dan dimasak.
Jerry awalnya biasa saja, namun dia menyentuh sesuatu yang sangat keras di dalam perut ikan tersebut.
Kemudian dia menyayat perut ikan dan mengeluarkan isinya, dan tampak seperti batu ada di dalamnya.
Baca Juga: Coba Saja Konsumsi Ikan Teri untuk Kurangi Risiko Penyakit Mematikan Ini, Ampuh!
Bahkan dia menemukan batu-batuan itu jumlahnya tidak hanya satu tetapi banyak.
Dia menemukan batu-batuan aneh itu berada di dalam usus ikan tersebut.
Awalnya Jerry marah, karena dia mengira ini adalah tipun penjual untuk menambah berat ikan.
Artinya penjual membuat bentuk ikannya sama saja-tetapi memiliki bobot yang lebih banyak sehingga membuatnya untung saat ditimbang.
"Terlalu banyak, ada batu dimasukkan ke dalam usus, ini membuatnya semakin berat, penjualnya memang tidak punya hati. Ia melakukan apapun untuk mendapatkan untung," katanya.
Namun, Jerry mengeluarkan semua batu-batu itu, kemudian mencucinya.
Pada saat itulah dia melihat sesuatu yang tidak biasa, karena tekstur batunya tampak tidak biasa.
Mereka terlihat sedikit mengkilap, dan bentuknya seperti mutiara.
Kemudian, ia melihat batu-batu itu di tangannya, dan melihatnya dengan cermat.
Pada titik ini ia menyadari kemungkinan batu ini adalah batu-batuan berharga, jadi ia memutuskan untuk menghubungi beberapa temannya yang berspesialisasi dalam permata.
Setelah memperlihatkan batu-batuan itu, ternyata diketahui itu adalah safir yang belum dipoles.
Safir adalag mineral korundum yang tahan lama mirip dengan Ruby.
Kecuali Koruncum merah yang disebut Ruby, sisa mineral yang terbentuk dari korundum warna lain disebut safir.
Adapun mengapa Safir muncul di perut ikan tidak ada yang tahu penyebabnya.
Beberapa orang mengira hewan ini pernah hidup di sungai yang dipenuhi dengan mineral dan tak sengaja menelan batu-batu berharga.
Saat ini permata safir memiliki harga yang fantastis, Jerry dikatakan orang yang beruntung karena menemukan benda-benda berharga itu.