Advertorial
Intisari-Online.com – Saat menyenangkan ketika panas terik atau saat hujan turun, makan tongseng.
Kalau memiliki masalah dengan kesehatan, tak perlu makan tongseng kambing, tongseng ayam pun jadilah.
Nah, kenapa tidak membuat sendiri saja?
Soalnya, ada tips pasti jadi bikin tongseng ayam sederhana yang rasanya enak banget ini.
Baca Juga: ‘Kebanjiran’ Daging Kambing atau Sapi saat Idul Adha? Dijadikan Tongseng Saja. Ini Resepnya!
Selama ini, banyak orang ragu karena dipikirnya tongseng sangat sulit dibuat.
Padahal, bumbunya sederhana dan cara buatnya semudah buat gulai atau opor ayam, lo.
Bahkan bonusnya lagi, bikin tongseng sendiri itu bisa pakai modal hanya Rp. 20 ribu.
Makanya, yuk, bikin tongseng sendiri di rumah dengan tips yang satu ini.
Baca Juga: Kangen Masakan Khas Solo di Jakarta? Mampir Saja ke Tongseng Pak Agus di Masjid Sunda Kelapa
Pasti jadi dan pasti enak.
1. Pertama Siapkan Bumbu Halus
Pada dasarnya membuat tongseng itu semudah merebus bumbu halus bersama santan lalu masak sampai matang.
Gampang banget, kan?
Nah, bumbu halus untuk tongseng juga sederhana banget.
Bumbu dasarnya hanya bawang merah, bawang putih, jahe, kemiri, kunyit dan ketumbar.
Semuanya dihaluskan saja jadi satu dan siap diolah.
Jadi, kalau lagi memilih resep tongseng yang banyaknya bukan main di internet, pastikan memilih resep yang mencantumkan 6 bumbu ini, ya.
Baca Juga: Meski Dianggap Tak Pantas, Nyatanya Banyak Warga yang Bangga Makan Tongseng Anjing
2. Bumbu Halus Direbus, Bukan Ditumis
Kalau biasanya bumbu halus harus ditumis dulu, pada tongseng tidak demikian.
Bumbunya tinggal kita campur dengan santan sedang lalu masak dan rebus bersamaan sampai mendidih.
Saat perebusan ini, pastikan menambahkan bumbu aromatik seperti daun salam, serai dan lengkuas yang dimemarkan.
Setelah mendidih dan matang, tinggal kita sisihkan.
3. Barulah Mencampurkan Semuanya
Setelah kuah gulai siap, tinggal kita tumis bawang merah iris bersama daging ayam potong sampai harum.
Barulah, setelahnya masuk kuah gulai yang tadi telah dibuat.
Jangan lupa, tambahkan juga tomat, cabai iris, dan kol.
Beri rasa seperti garam, gula , dan yang paling penting kecap manis.
Soalnya, pada dasarnya tongseng adalah gulai yang diberi tambahan kecap manis, kan.
Nah, setelah semua mendidih, tongseng siap disajikan untuk keluarga tercinta.
Mudah bukan? (Virny Apriliyanty)
Artikel ini telah tayang di SajianSedap.com dengan judul “Tips Pasti Jadi Masak Tongseng Ayam Sederhana yang Rasanya Enak Banget, Modalnya Cuma Rp.20 ribu”
Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari