Advertorial

Covid Hari Ini 11 Oktober 2020: Ada Tambahan 4.497 Kasus Baru se-Tanah Air, 1.400 di Antaranya Berasal dari Jakarta

Mentari DP

Editor

Intisari-Online.com - Dari hari ke hari, jumlah kasus virus corona (Covid-19) makin melonjak tajam.

Bahkan dalam beberapa hari terakhir, rata-rata jumlah kasus harian di Indonesia capati 4.000 kasus.

Termasuk hariMinggu (11/10/2020) ini.

Menurut data pemerintah hinggapukul 12.00 WIB, terdapat 4.497 kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir.

Baca Juga: Dianggap Negera Miskin, Tiba-tiba Azerbaijan Gunakan Drone Canggih untuk Bombardir Armenia, Turki Dituduh MenyokongAlat MiliterTapi Langsung Mengelak, 'Itu Bukan Urusan Kami'

Penambahan itu menyebabkan totalkasus Covid-19saat ini ada 333.449 orang, terhitung sejak diumumkannya kasus pertama pada 2 Maret 2020.

Informasi ini disampaikan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melalui data yang diterima wartawan pada Minggu sore.

Data juga bisa diakses publik di situs covid19.go.id dan kemkes.go.id, dengan update yang muncul setiap sore.

Pasien sembuh dan meninggal

Meskipun data memperlihatkan bahwa kasus semakin meningkat, pemerintah menumbuhkan harapan dengan mengungkap semakin banyaknya pasien Covid-19 yang sembuh.

Baca Juga: 9 Hari Terjangkit Virus Corona, Kini Donald Trump Kembali Muncul di Depan Publik Tanpa Mengenakan Masker, Desak Ratusan Pendukungnya untuk Coblos Dirinya dan Klaim Siap Kampanye Lagi

Dalam sehari, ada penambahan 3.546 pasien Covid-19 yang sembuh setelah dianggap tidak lagi terinfeksi virus corona.

Mereka dinyatakan sembuh berdasarkan pemeriksaan dengan metodepolymerase chain reactionyang memperlihatkan hasil negatif.

Dengan demikian, total pasien Covid-19 yang sembuh kini berjumlah 255.027 orang sejak awal pandemi.

Akan tetapi, kabar duka masih muncul dengan adanya penambahan pasien Covid-19 yang meninggal dunia.

Pada periode 10 hingga 11 Oktober 2020, bertambah 79 pasien Covid-19 yang tutup usia.

Sehingga, angka kematian akibat Covid-19 di Indonesia kini mencapai 11.844 orang.

Selain kasus positif, pemerintah juga memperlihatkan bahwa data hari ini ada 152.286 orang berstatus suspek.

Baca Juga: Banyak Dihuni Negara Maju, Nyatanya Eropa Kewalahan dan Dianggap Tak Bisa HadapiGelombang 2 Pandemi Covid-19, 'Mereka Kekurangan Ruang dan Tempat Tidur di Rumah Sakit'

Data spesimen

Sebanyak 4.497 kasus baru Covid-19 diketahui setelah melakukan pemeriksaan terhadap 36.332 spesimen dalam sehari.

Pada periode yang sama, ada 22.163 orang yang diambil sampelnya dalam rangka menjalani pemeriksaan spesimen.

Sejauh ini, pemerintah sudah melakukan pemeriksaan 3.762.808 spesimen terhadap 2.305.532 orang yang diambil sampelnya.

Sebagai catatan, satu orang bisa menjalani pemeriksaan spesimen dan diambil sampelnya lebih dari satu kali.

Saat ini, semua provinsi di Indonesia sudah mencatat adanya kasus Covid-19, dari Aceh hingga Papua.

Secara rinci, ada 500 kabupaten/kota dari 34 provinsi yang terdampak penularan virus corona.

(Achmad Nasrudin Yahya)

(Artikel ini telah tayang diKompas.comdengan judul "UPDATE 11 Oktober: Kasus Covid-19 di Indonesia Kini 333.449, Tambah 4.497")

Baca Juga: Tubuhnya Dipenuhi Sampah dan Kotoran Manusia, Kondisi Ibu dan Anak Ini Begitu Memprihatinkan Ketika Ditemukan Warga, 'Tak Keluar Kamar Sejak Sang Ayah Meninggal'

Artikel Terkait