Advertorial
Intisari-Online.com – Nyamuk yang beterbangan di sekitar kita terutama di malam hari sungguh menjengkelkan, apalagi sampai membuat kita tak bisa tidur dengan nyenyak.
Pastinya Anda akan berusaha untuk mengusir nyamuk-nyamuk yang membandel itu.
Eits, tunggu dulu! Jangan gunakan anti-nyamuk yang beredar di pasaran!
Gunakan saja bahan alami anti-nyamuk yang ampuh ini.
Apalagi bahan anti-nyamuk yang alami ini sering kali terdapat di dapur kita.
Jangan sampai kita menyesal karena menghiraukan nyamuk, apa lagi sekarang sudah banyak kasus demam berdarah yang beredar.
Melansir dariBright Side,inilah bahan alami anti nyamuk yang biasanya sudah ada di rumah Moms semua.
1. Cuka sari apel
Anda pasti tidak asing lagi dengan bumbu ini. Biasanya cuka sari apel identik dengan diet karena dapat membantu membakar lemak.
Tetapi cuka sari apel ini juga memiliki manfaat untuk mengusir nyamuk. Anda juga bisa menambahan minyak sereh ke cuka sari apel.
Taruh di botol semprotan, lalu semprotkan di mana nyamuk biasanya berkumpul.
2. Tumbuhan alami
Tanaman alami terutama yang megandung herbal merupakan pencegah nyamuk yang sangat efektif.
Selain itu juga bisa mempercantik halaman rumah Anda dengan banyaknya tanaman yang bermanfaat.
Tanaman yang bisa membantu Anda terbebas dari nyamuk itu seperti rosemary, horsemint, basil, bawang putih, serai, marigold, dan lavender.
Baca Juga: Tak Hanya Bunuh Nyamuk, Obat Anti Nyamuk Juga Bisa Picu Kanker Paru-paru pada Manusia
3. Bawang putih
Beberapa penelitian menyatakan bahwa memakan bawang putih dalam jumlah banyak akan membuat nyamuk enggan mendekati.
Akan tetapi alternatif lain juga ada untuk Anda yang tidak suka makan bawang putih.
Abda bisa rebus bawang putih dan jadikan air rebusannya sebagai semprotan di mana nyamuk suka berkumpul.
4. Lavender
Nyamuk sangat tidak bersahabat dengan lavender. Anda bisa menyemprot tubuh dengan minyak esensial alami dengan esktrak lavender.
Jika Anda hanya ingin mengoleskannya saja, itu sudah cukup.
Selain membantu mengusir nyamuk, minyak lavender ini punya kegunaan lainlo!
Minyak ini sehat untuk kulit karena membantu untuk menghindari iritasi dan berbagai macam alergi kulit.
Baca Juga: Musim Hujan Banyak Serangan Nyamuk: Amankah Lotion Anti Nyamuk untuk Ibu Hamil?
5. Lilin sereh
Penelitian menyatakan bahwa citronella dalam lilin sereh adalah pembasmi serangga alami yang sudah banyak digunakan.
Lilin ini tidak memiliki efek samping, rumah akan berbau lebih segar dan terbebas dari berbagai jenis serangga.
6. Air sabun
Ketika Anda sedang ingin bersantai baik sendiri ataupun bersama keluarga, tentunya tidak terasa enak jika nyamuk berkeliran.
Saat sedang menikmati suasana, Anda bisa taruh piring dengan air dan busa sabun yang banyak di didekat Anda.
Nantinya nyamuk akan lebih tertarik untuk mendatangi air sabun dan terperangkap di dalamnya.
Nah itu dia sederetan bahan alami anti nyamuk yang bisa Moms coba untuk menjaga keluarga dari gigitan nyamuk. (Rachel Anastasia Agustina)
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul “Mulai Hari Ini, Coba Letakkan Bahan Alami Anti Nyamuk Ini di Setiap Sudut Rumah, Dijamin Ampuh Usir Nyamuk Membandel!”
Baca Juga: Masih Bingung Memilih Anti Nyamuk Paling Ampuh? Ini Hasil Uji Terbaru para Peneliti
Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari