Advertorial

Atasi Masalah Kewanitaan Gunakan Saja Manfaat Bayam Duri untuk Keputihan Karena Kandungan Senyawa Ini di Dalamnya

K. Tatik Wardayati

Editor

Intisari-Online.com – Untuk para wanita, pernahkah Anda mengalami keputihan?

Keputihan menjadi hal yang sangat rentan dialami oleh wanita dan membuat tak nyaman saat menjalankan aktivitas.

Kondisi yang biasa dialami yang berfungsi untuk membersihkan dan melindungi vagina dari iritasi dan infeksi.

Saat Anda mengalami keputihan,Anda akan mengeluarkan lendir dari vaginanya.

Baca Juga: Buah Langka Ini Ternyata Banyak Manfaatnya Buat Kesehatan, dari Diabetes Hingga Obati Keputihan

Lendir yang diproduksi kelenjar dalam vagina dan serviks ini akan keluar sambil membawa sel-sel mati serta bakteri sehingga vagina tetap bersih.

Namun keputihan di waktu yang tidak tepat sering sekali membuat para wanita kesulitan.

Sehingga keputihan sering dianggap mimpi buruk oleh sebagian wanita.

Penyebab keputihan sendiri terjadi karenabanyak hal yaitu terdapat iritasi di dalam atau sekitar vagina, menipisnya dinding vagina akibat menopause, terlalu sering membersihkan area kewanitaan dengan semprotan air, konsumsi pil KBatau obat kortikosteroid,penyakit kencing manis, menggunakan sabun atau lotion yang mengandung parfum atau pewangi, dan rendahnya daya tahan tubuh juga dapat menjadi pemicu.

Baca Juga: Jangan Sampai Minder Gara-gara Ini, Makanya Hindari 6 Makanan Penyebab Keputihan, Salah Satunya Makanan Pedas

Dinding vagina dan leher rahim mengandung kelenjar yang menghasilkan sejumlah kecil cairan yang membantu menjaga vagina tetap bersih.

Keputihan normal ini biasanya berwarna bening atau putih susu dan tidak memiliki bau yang tidak menyenangkan.

Sementara itu gejala keputihan muncul dengan adanya ciri-ciri keputihan di antaranya vagina mengeluarkan cairan jernih hingga abu-abu, kuning, kehijauan, atau putih susu dan mungkin memiliki bau yang tidak enak.

Gejala dan karakter keputihan tergantung pada kondisi spesifik yang merupakan penyebab keluarnya cairan.

Untuk menghindarinya biasanya para wanita memiliki beberapa pantangannya sendiri, seperti menghindari jenis makanan tertentu seperti buah-buahan.

Ada obat alami untuk mengatasinya, yaitu dengan bayam duri.

Sayuran hijau ini merupakan salah satu jenis bayam dengan banyak duri di sekitar tangkainya. Itulah mengapa bayam ini disebut dengan bayam duri.

Mungkin yang sering kita ketahui bagian bayam yang paling sering dikonsumsi adalah daun dan batangnya.

Bayam duri dengan nama ilmiah Amaranthus spinosus Linn. adalah tanaman pangan yang sangat populer yang dikenal karena khasiat obatnya di seluruh dunia.

Baca Juga: Karena Kandungan Ini, Maka Bayam Duri Bermanfaat untuk Penderita Wasir, Temukan Khasiat Lain Tanaman Obat Ini!

Diyakini sebagai tanaman pangan tertua yang telah dibudidayakan sejak 6700 SM.

Kita lebih mengenalnya sebagai bayam berduri, atau bayam duri.

Daunnya sesekali terlihat seperti bayam, dan tersedia dalam warna merah, hijau dan ungu dan emas.

Akar bayam duri mengandung zat antibakteri dan antiinflamasi. Ditambah dengan kandungan protein, serat, zat besi, dan peptida.

Kandungan zat-zat tersebut dipercaya ampuh atasi masalah keputihan abnormal.

Seperti dilansir dari laman mommyasia, berikut ini cara membuat ramuan dari akar bayam duri untuk keputihan.

Baca Juga: Ini 10 Manfaat Bayam Duri untuk Kesehatan Kulit, Salah Satunya Bantu Hilangkan Varises yang Bikin Tak Sedap Dipandang Mata

Bahan:

- siapkan akar segar bayam duri 30-60gr

- Gula batu secukupnya

- Air 3 gelas

Cara membuat:

- Akar bayam duri direbus dengan air sebanyak 3 gelas sampai menjadi 1 gelas.

- Kemudian disaring dan diminum.

- Minum ramuan ini setiap pagi dan sore hari.

Mau mencobanya? (ktw)

Baca Juga: Tunggu Setelah Bayi Boleh Konsumsi Makanan Pendamping ASI, Ini 9 Manfaat Bayam Duri untuk Bayi, Salah Satunya Perkuat Sistem Kekebalan Tubuh

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari

Artikel Terkait