Advertorial

Pastikan Menerapkan 10 Cara Meningkatkan Kekebalan Tubuh Ini Demi Menurunkan Risiko Tertular Virus Corona, Tak Semudah Kelihatannya, Adakah yang Masih Belum Anda Lakukan?

Khaerunisa

Editor

Selain menjaga jarak fisik dan tetap berada di rumah, upaya lain yang tak boleh dilupakan adalah dengan menjaga kekebalan tubuh
Selain menjaga jarak fisik dan tetap berada di rumah, upaya lain yang tak boleh dilupakan adalah dengan menjaga kekebalan tubuh

Intisari-Online.com - Setelah berminggu-minggu masyarakat berupaya turut mencegah penyebaran virus corona dengan berdiam diri di rumah, mungkin sebagian dari kita sudah mulai lupa dan tidak sewaspada seperti di awal-awal.

Di beberapa tempat orang-orang mulai kembali berkeliaran di tempat umum dan beraktivitas seperti biasa.

Padahal, pandemi Covid-19 ini belum usai. Korban masih terus berjatuhan, pasien masih terus meningkat.

Oleh karena itu, mari tetap jaga kewaspadaan namun dengan tetap menjaga ketenangan.

Baca Juga: Hadapi Corona: Ini 15 Makanan untuk Tingkatkan Sistem Kekebalan Tubuh, Salah Satunya adalah Paprika Merah

Selain menjaga jarak fisik dan tetap berada di rumah, upaya lain yang tak boleh dilupakan adalah dengan menjaga kekebalan tubuh.

Orang-orang pun terus diimbau untuk menjaga kebersihan dan meningkatkan kekebalan tubuh untuk melindungi diri sendiri.

Terlebih, orang-orang yang memiliki penyakit jantung, diabetes, kanker, hipertensi, masalah pernapasan serta orang tua dianggap berisiko lebih tinggi tertular virus corona karena kekebalan yang melemah.

Jadi, sangat penting memperkuat sistem kekebalan tubuh untuk memerangi ancaman virus corona dan tidak terlibat dalam kegiatan yang dapat memperburuk kekebalan tubuh.

Baca Juga: Tetap Penuhi Gizi di Tengah Pandemi, Salah Satunya dengan Konsumsi Ikan, Begini Cara Goreng Ikan Agar Tidak Menempel di Wajan!

Dikutip Tribunnews.com dari Boldsky, inilah 10 cara meningkatkan kekebalan tubuh untuk menurunkan risiko tertular virus corona:

1. Konsumsi makanan sehat

Makanan yang Anda konsumsi sebagai bagian dari menu harian Anda memiliki peran dalam menentukan kesehatan secara keseluruhan.

Konsumsi makanan seimbang yang sehat, seperti paprika, jamur, sayuran berdaun hijau, buah-buahan, ikan, kacang-kacangan, dan rempah-rempah membantu membangun ketahanan dalam tubuh terhadap infeksi karena kaya vitamin dan mineral.

Selain itu, mengonsumsi makanan rendah karbohidrat akan membantu mengontrol gula darah tinggi, tekanan darah tinggi, dan diabetes.

2. Berolahraga setiap hari

Aktivitas fisik penting untuk membangun kekebalan, meningkatkan metabolisme, dan menjaga pikiran serta tubuh Anda tetap bugar.

Cobalah melakukan latihan di dalam ruangan seperti lompat tali, berenang, atau angkat beban selama 30 hingga 45 menit.

Baca Juga: Israel Menduduki Ranking 1 Tempat Teraman dari Serangan COVID-19, Ternyata Kebiasaan Sehari-hari Selama Puluhan Tahun Ini yang Jadi 'Penyelamatnya'

3. Tidur lebih banyak

Tidur diperlukan untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Jika Anda kurang tidur, itu dapat menurunkan kekebalan.

Kurang tidur juga akan mengganggu aktivitas otak.

Tidurlah setidaknya 7-8 jam setiap hari di malam hari.

4. Minumlah banyak air

Menghidrasi tubuh penting dilakukan untuk membantu mengeluarkan racun dari tubuh dan meningkatkan kekebalan.

Dehidrasi menyebabkan kekebalan rendah karena menurunkan volume keseluruhan darah dan cairan limfatik yang diperlukan untuk respons sistem kekebalan tubuh.

Jadi, minumlah hingga 8-10 gelas air atau Anda bisa mencari alternatif lain seperti jus buah, jus sayuran, dan air kelapa

Baca Juga: Bukan Putri Diana, Inilah 4 Pernikahan Bangsawan yang Nasibnya Berakhir Jauh Lebih Tragis

5. Berlatih meditasi

Terlalu banyak stres atau cemas tentang situasi yang sedang berlangsung dapat berdampak negatif pada kesehatan.

Terlalu banyak stres dapat melepaskan hormon stres kortisol, yang merusak kekebalan tubuh.

Jadi, jika Anda stres atau cemas, berlatih meditasi.

6. Pertahankan berat badan

Kelebihan berat badan dapat mengubah sistem pertahanan alami tubuh dan menyebabkan penyakit kronis yang terkait dengan kelebihan berat badan dan obesitas.

Jadi, pertahankan berat badan yang sehat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: Pandemi Corona di Indonesia Belum Sampai Puncaknya, Ahli Sudah Ingatkan Gelombang Kedua

7. Hindari minum alkohol dan merokok

Mengikuti kebiasaan gaya hidup yang tidak sehat seperti merokok dan minum alkohol akan melemahkan kekebalan Anda.

Merokok menurunkan kapasitas paru-paru dan menghancurkan sel-sel sehat yang melapisi saluran pernapasan Anda, sel-sel ini membantu melawan virus yang masuk melalui hidung.

8. Batasi asupan gula

Kurangi asupan karbohidrat olahan karena mengandung gula tambahan yang dapat menyebabkan obesitas dan kegemukan.

Itu juga akan meningkatkan peradangan dan risiko kesehatan kronis lainnya seperti diabetes dan penyakit jantung.

Baca Juga: 25 Warga di Bogor Terpaksa Harus Isolasi Mandiri dan Berpotensi Jadi ODP Usai Hadiri Tahlilan, Baru Tahu Belakangan Jika Tetangga yang Meninggal Positif Corona

9. Makan makanan yang kaya probiotik

Makanan kaya probiotik seperti yogurt, kimchi, atau kefir kaya akan bakteri baik yang setelah dikonsumsi akan menjaga saluran pencernaan tetap sehat, sehingga meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

10. Dapatkan sinar matahari yang cukup

Sinar matahari adalah sumber vitamin D yang baik, vitamin esensial yang membantu mengatur sistem kekebalan tubuh.

Tubuh secara alami menghasilkan vitamin D ketika terkena sinar matahari.

Jadi, berjemurlah di bawah sinar matahari pagi setiap hari. (Tribunnews.com/Wulan KP)

Baca Juga: Seorang Wanita di Salatiga Datangi Kantor DPRD dan Berniat Jual Ginjal karena Terlilit Utang Puluhan Juta, Kondisi Pandemi Covid-19 Semakin Menyulitkannya

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 10 Cara Meningkatkan Kekebalan Tubuh untuk Menurunkan Risiko Tertular Virus Corona

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik?Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari

Artikel Terkait