Advertorial
Intisari-Online.com - Pada 2016, para arkeolog di Denmark telah menemukan salah satu kapak Zaman Viking terbesar yang pernah ditemukan.
Kapak ini ditemukan terkubur di dalam makam pasangan kuno yang memiliki kekuatan besar.
Meskipun besar, kapak itu hampir tidak memiliki tanda dekoratif di atasnya.
Itu menunjukkan bahwa kapalnya dulu milik seorang prajurit yang sangat kuat yang benar-benar menggunakan senjata dua tangan dalam pertempuran sebelum kematiannya.
"Ini agak luar biasa - jauh lebih besar dan lebih berat daripada kapak lainnya, pegangannya sangat panjang dan butuh kedua tangan untuk menggunakannya," kata ketua arkeolog Kirsten Nellemann Nielsen, dari Museum Silkeborg di Denmark.
Nielsen dia menjelaskan bahwa jasad itu pada awalnya ditemukan kembali pada tahun 2012 di dalam 'rumah kematian.'
Rumah kematian ini berukuran sekitar 3,9 meter kali 12,8 meter dan berisi tiga kuburan terpisah.
Di dalam makam utama rumah kematian, tim menemukan jasad seorang lelaki dan perempuan yang dianggap sebagai 'pasangan berkuasa.'
Mereka memiliki pengaruh besar di komunitas mereka, meskipun para peneliti tidak yakin bahwa keduanya benar-benar menikah.
Para peneliti mencurigai bahwa ini adalah tanda dan persembahan yang ditinggalkan oleh pasangan.
Terutama benang perak di pakaian wanita, dan fakta bahwa dia dimakamkan dengan kunci, simbol status sosial yang tinggi di Zaman Viking.
"Hal khusus tentang makam ini adalah bahwa kedua orang ini, masing-masing di kuburan mereka sendiri, ditempatkan di dalam struktur yang sama," kata Nielsen.
"Aku tidak bisa mengatakan bahwa mereka saudara laki-laki dan perempuan, atau bahwa mereka sepasang suami-istri.
Tapi yang jelas, keduanya adalah yang bertanggung jawab dan menguasai daerah setempat."
Pria di makam utama juga dimakamkan dengan kapak raksasa, salah satu yang terbesar yang pernah ditemukan.
Kapak itu kemungkinan digunakan untuk pertempuran, meskipun butuh dua tangan untuk memegang dan mungkin cukup sulit untuk diayunkan.
Nielsen tidak mengungkapkan seberapa besar atau berat kapak itu , karena fakta-fakta tersebut, fungsi kapak kemungkinan digunakan untuk menakut-nakuti musuh.
"Orang-orang di seluruh Eropa takut jenis kapak ini, yang pada saat itu dikenal sebagai Kapak Dane - sesuatu seperti 'senapan mesin' dari Zaman Viking," kata Nielsen.
Makam lain di dalam rumah kematian - yang awalnya dibangun sekitar 950 M itu berisi sisa-sisa tulang prajurit Viking lain yang juga dimakamkan dengan kapaknya.