Advertorial
Intisari-Online.com – Menyenangkan bila di rumah memiliki kakak atau adik, apalagi kalau jumlahnya banyak.
Meski hubungan kakak beradik tidak selamanya manis, kadang menyenangkan saat akur, namun bikin kesal juga bila terjadi pertengkaran.
Di penghujung hari, hati ibu akan merasa damai saat melihat mereka berdua tertidur lelap.
Kakak beradik menghabiskan lebih banyak waktu dengan satu sama lain daripada dengan orang lain.
Menurut sebuah penelitian, pada saat si adik berusia 11 tahun, 33 persen waktunya sudah dihabiskan bersama kakaknya.
Bahkan di luar negeri terdapat perayaan yang disebut ‘Hari Persaudaraan’.
Hal ini menunjukkan bahwa kedekatan kakak beradik begitu penting.
"Sama seperti Hari Ibu dan Hari Ayah sangat populer dalam budaya kita, Hari Saudara Nasional juga merupakan hari penting dalam hubungan keluarga ini," ujar profesor Studi Keluarga dan Anak Montclair State University, Dr Jonathan Caspi, seperti dilansir The Huffington Post.
Ingin mengetahui beberapa keuntungan kakak beradik dibandingkan anak tunggal?
Berikut adalah hal yang perlu diketahui tentang saudara kandung dan keuntungan penting yang mereka mainkan dalam kehidupan satu sama lain.
1. Memiliki pengaruh dalam pembentukan karakter
Menurut penelitian, pengaruh saudara kandung lebih besar daripada orangtua dalam membentuk karakter anak.
Jonathan Caspi menjelaskan, hubungan saudara adalah hubungan intens yang melibatkan dukungan, kasih sayang, kompetisi, dan konflik.
Hal inilah yang mendasari pembentukan karakter tersebut.
“Anak belajar menjaga hubungan, baik itu kedekatan, persaingan, dukungan, berdebat, konflik, hingga bermain. Semua itu berasal dari interaksi dengan saudara," paparnya.
2. Kakak yang lebih tua bisa membuat adik lebih pintar
Keuntungan kakak beradik lainnya dipaparkan peneliti di University of Toronto. Mereka memberikan tes kosa kata kepada beberapa kakak beradik.
Hasilnya, anak-anak yang memiliki kakak, cenderung mendapat skor lebih tinggi.
Hal itu biasanya karena sang adik meniru kakaknya, termasuk saat belajar dan mengobrol. Adik bisa menyerap begitu banyak kosa kata dari kakaknya.
3. Kakak yang lebih tua biasanya lebih pintar
Meskipun ada perdebatan mengenai signifikansi pernyataan ini. Tampaknya memang ada perbedaan kecil di antara kakak dan adiknya.
Ada beberapa teori. Teori paling kuat menyatakan, kakak menyisihkan waktu mengajar adik mereka, sehingga memperkuat pemahaman mereka sendiri tentang konsep.
Mungkin juga anak sulung memiliki kesempatan bonding lebih banyak dengan orang tuanya, karena mereka memiliki lebih banyak waktu dengan orangtua sebelum adik mereka lahir.
Baca Juga: Adik Menyusul Kakak Meninggal Karena Bom, Kisah Pilu Kakak Beradik yang Rutin Bergandengan Tangan
4. Menjadi pribadi yang ramah dan hangat
Anak-anak yang memiliki saudara kandung mungkin lebih ramah, terutama dalam hal cinta.
Dalam sebuah penelitian, pria dengan saudara perempuan ditemukan lebih mudah untuk memulai dan mempertahankan percakapan dengan lawan jenis.
Demikian pula, perempuan yang memiliki kakak laki-laki. Mereka lebih mudah tersenyum dan memulai percakapan dengan pria asing.
5. Sedikit kemungkinan akan bercerai
Semakin banyak saudara kandung yang dimiliki, semakin kecil kemungkinan untuk bercerai saat dewasa.
Untuk setiap satu saudara yang dimiliki seseorang, peluang perceraiannya turun 2 persen, setidaknya menurut sebuah penelitian terbaru.
Lebih banyak saudara kandung, lebih banyak pula pengalaman dalam berinteraksi dengan orang lain.
Tampaknya itu menjadi keuntungan seseorang yang telah berumah tangga. (Lusia Kus Anna)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Keuntungan Kakak Beradik Dibandingkan Anak Tunggal"
Baca Juga: Belajar Menjadi Saudara Kandung yang Baik Seperti Kisah Anak Kecil Ini