Find Us On Social Media :

Di Ruteng Lelaki Memasak, Wanita Mengurus Ternak

By Moh Habib Asyhad, Senin, 18 September 2017 | 13:40 WIB

Sampai di Reo (sebagian menyebutnya Reok), kami langsung menuju. tempat yang menjadi kemah induk.

Karena tugas kami harus brpencar, maka telah ditentukan suatu tempat di pusat Kecamatan Reo untuk tempat berkumpul kami bertiga, agar bisa memberikan  masukan dan mengevaluasi hasil sementara penelitian kami.

Tugas utama kami adalah mencari keluarga yang mempuhyai anggota penderita cacat bawaan,  seperti bibir atau langit-langit sumbing,  polidaktili (jari enam), club foot (kaki pengkor), albino, atau jenis-jenis cacat lain yang dibawa sejak lahir.

Banyak kasus endogami

Desa-desa di daerah ini sebagian besar terletak di perbukitan, sebagian lagi di dekat pantai. Keadaan alam yang seperti ini menyebabkan besarnya kecenderungan perkawinan endogami.

Untuk pergi dari satu perkampungan di satu bukit menuju perkampungan di lain di bukit sebelahnya, diperlukan waktu berjalan kaki sampdi 4 jam.

Alat transportasi berupa bus kayu hanya bisa melewati jalur jalan beraspal ke desa-desa tertentu. Perjalanan selanjutnya harus ditempuh melalui jalan setapak yang hanya bisa dilewati dengari berjalan kaki atau berkuda.

Ada lebih dari selusin desa di Kecamatan Reo. Desa-desa ini masih terbagi-bagi lagi menjadi kampung-kampung.

Ada desa yang terdiri atas banyak kampung denan banyak keluarga, ada pula suatu kampung yang terdiri atas hanya dua keluarga yang letaknya  terpencil di suatu bukit, jauh dari kampung-kampung yang lain.

Di pusat kecamatan terdapat pastoran paroki yang berdekatan dengan puskesmas. Tidak jauh dari situ berdiri kantor kecamatan dan pasar serta pertokoan.

Barang-barang di sini relatif mahal,  karena stok masih harus didatangkan dari Jawa (sebagian besar melalui Surabaya diangkut dengan kapal laut).

Dipertokoan ini bisa dibeli kebutuhan sehari-hari seperti makanan, pasta gigi, kosmetik, dll. Orang yang tinggal di desa desa terpencil harus turun gunung dulu jika ingin berbelanja, kemudian memilikul barang belanjaan itu ke tempat tinggalnya.