Find Us On Social Media :

Tragis, Video Ini Tunjukkan Detik-detik Jatuhnya Helikopter yang Membawa Calon Pengantin Wanita

By Ade Sulaeman, Selasa, 11 Juli 2017 | 15:00 WIB

Video ini tunjukkan detik-detik jatuhnya helikopter yang membawa calon pengantin wanita

Intisari-Online.com – Sebuah peristiwa memilukan terekam dalam sebuah video.

Dilansir dari mirror.co.uk, video tersebut menunjukkan keadaan dalam sebuah helikopter.

Ada 4 orang di dalamnya. Mereka yang duduk di depan adalah pilot Peterson Pinheiro dan seorang fotografer bernama Nayla Cristina Neves.

Sementara di belakang ada Rosemere do Nascimento Silva, calon pengantin wanita dan kakaknya, Silvano Nascimento da Silva.

Ya, hari itu, Rosemere akan menikah dengan tunangannya, Udirley Damasceno.

(Baca juga: Nazi Jerman Boleh Jadi yang Pertama Membuat Helikopter Tempur, Tapi dalam Pengembangannya Justru AS dan Rusia yang Paling Diuntungkan)

Rencananya, Rosemere akan memberikan kejutan bagi pengantin pria yang sedang menunggu di altar.

Namun tiba-tiba alarm berbunyi dan seluruh penumpang berteriak.

Helikopter Robinson 44 itu pun terjatuh dan terbakar di sebuah desa yang berjarak 1 mil dari lokasi resepsi pernikahaan yang gelar di pinggiran Sao Paulo, Brasil.

Bahkan detik-detik jatuhnya helikopter itu terekam dalam video yang diambil Nayla.

Baik Damasceno dan 300 tamu undangan yang hadir tidak ada yang tahu kejutan dari Rosemere tersebut.

(Baca juga: Video Tragis, Inilah Detik-detik Mengerikan Sebelum Calon Pengantin Perempuan Tewas dalam Kecelakaan Helikopter Menuju Pernikahannya)

Hanya penyelenggara pernikahaan yang mengetahui rencana tersebut.

Mereka baru mengetahuinya setelah polisi mengabarkan peristiwa jatuhnya helikopter yang membawa Rosemere dan tiga korban lainnya.

Dalam sekejab, pesta pernikahaan yang harus diwarnainya dengan tawa bahagia itu langsung pecah dengan tangis.

Menurut polisi, kemungkinan besar helikopter menabrak pohon karena cuaca buruk dengan hujan, kabut, dan awan.

Badan Penerbanan Sipil Nasional telah mengindikasi bahwa helikopter tersebut memiliki izin terbang sampai 1 Februari 2017 dengan kapasitas tiga orang tanpa menghitung pilotnya.

Delapan mobil pemadam kebakaran bergegeas ke tempat kejadian namun tidak ada yang bisa dilakukan untuk menyelamatkan kelima korban, termasuk bayi yang sedang dikandung fotografer Nayla.

Rest in peace untuk semua korban.

PERINGATAN, VIDEO DI BAWAH INI MUNGKIN TERASA TIDAK NYAMAN UNTUK DITONTON OLEH SEBAGIAN ORANG!