Find Us On Social Media :

Mat Solar: Gara-gara Males dan Jenuh, Harus Drop Out Kuliah dari UI

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 19 September 2018 | 22:00 WIB

Paling banter Rp 60 ribu. Aku juga mendapat kesempatan main film Dongkrak Antik bersama komedian paling ngetop waktu itu, Warkop. Uang yang kuperoleh itu bisa membiayai kuliah dan beli buku.

Baca Juga : Indro Warkop 'Nyadran' ke Makam Dono dan Kasino Serta Kisah Persahabatan Paling Mengharukan di Seluruh Dunia

Drop out kuliah

Ada cerita lucu dalam perjuanganku untuk bisa menembus TVRI. Kala itu aku dan teman sedang berjuang agar sekolah kami, SMP 70, bisa masuk televisi. Lantas aku dan seorang teman berencana ke TVRI untuk masukin sebuah cerita drama yang bertutur tentang anak sekolah.

Dari rumahku ke TVRI di Senayan relatif dekat, sehingga kita berjalan kaki saja. Tapi dalam perjalanan aku mengajak "potong jalan" lewat kompleks MPR. Dahulu di sana memang ada perumahannya.

Namun begitu masuk kompleks MPR seorang polisi menghadang. Kami ditanya akan ke mana. Kami jadi gelagapan. Dengan terbata-bata aku berbohong dengan menyebut nama sebuah blok sekenanya. Jawabanku ternyata membuat sang polisi kesal, karena ketahuan kami berbohong.

Baca Juga : Stroke Bisa Serang Anak Muda, Ini Cara Kenali Gejala dan Pencegahannya

Akhirnya, lagi-lagi kami masuk sel yang berada di sana. Selama 24 jam aku "dipendam" di sana. Polisinya iseng saja kali, karena aku ngibul.

Temanku dilepas lebih dahulu, karena ketika ditanya identitas orangtuanya dijawab bapaknya adalah angkatan udara. Sementara aku, hanya bisa menjawab buruh. Alhasil kita enggak jadi ke TVRI. Lucu bila mengingatnya.

Aku bisa main di TVRI bersama Teater Mama hanya dari tahun 1978 hingga 1982. Habis kampanye aku dilarang tampil, dan menghilang begitu saja. Ada masalah, deh. Posisiku sempat  digantikan Muchlis dan Nana Krip. Aku bisa muncul lagi di TVRI sebagai Mat Solar di tahun 1990, dan itu yang terakhir.

Selama menghilang, aku kuliah. Sebetulnya aku tidak sengaja kuliah di Fisip Universitas Indonesia jurusan Sosiologi. Aku terpacu masuk UI karena cewek yang aku sukai masuk perguruan tinggi itu.

Baca Juga : Dari Suzana Sampai Dono 'Warkop', Inilah 6 Selebritas Indonesia yang Tetap Melegenda Meski Raga Sudah Tiada