Find Us On Social Media :

(Video) Jobaria Milik Roketsan Turki untuk UEA Ini Jadi Artileri Roket Terbesar di Dunia, Seperti Apa Keampuhannya?

By Muflika Nur Fuaddah, Senin, 10 September 2018 | 07:30 WIB

Intisari-Online.com- Salah satu perusahaan terkemuka di industri pertahanan Turki, Roketsan, membuat rekor dengan artileri roketnya yang terbesar di dunia.

Roket tersebut mampu meluncurkan ratusan roket dalam 2 menit dari satu kendaraan militer, klaim perusahaan.

Jobaria, Multiple Cradle Launcher (MCL), ini dikembangkan oleh Roketsan untuk Uni Emirat Arab (UEA).

Lebih jauh, ia telah masuk dalam Guinness World Records untuk artileri roket terbesar di dunia dalam hal jumlah barel.

Baca Juga : Abaikan Sanksi AS, Turki Siap Terima Rudal S-400 Rusia, NATO Makin Khawatir

UEA meminta baterai artileri roket besar pada satu kendaraan sejak militernya menghapus secara bertahap, BM-21 Grads, sebuah peluncur roket multi-peluru berukuran 120 mm milik Soviet.

MCL memiliki keunggulan signifikan daripada BM-21 Grads.

BM-21 Grads membutuhkan tim lebih dari 30 pasukan untuk enam kendaraan peluncurnya, sedangkan MCL hanya membutuhkan tiga kelompok untuk beroperasi dan meluncurkan jumlah roket yang sama (240).

Sistem ini memiliki empat peluncur roket yang melekat pada masing-masing trailer yang membawa enam puluh roket 122mm.

Baca Juga : Bukan Cuma Indonesia, Mata Uang Iran Juga Menyentuh Titik Terlemah dan 25 Orang Tewas Akibat Protes

Ia dapat menembakkan 240 Roketsan 122mm T-122 roket Sakarya yang dilengkapi dengan hulu ledak tinggi pada target dengan jangkauan maksimum sekitar 37 kilometer.

Semua rudal dapat ditembakkan dalam waktu kurang dari dua menit, membuat laju tembakan dua putaran per detik.

Setelah meluncurkan roket, tim pendukung dapat memuat ulang sistem rudal dalam waktu sekitar 30 menit.