Find Us On Social Media :

Fuhrer Bunker, Tempat Hitler dan Eva Braun Menikah Lalu Bunuh Diri

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 18 Mei 2018 | 02:00 WIB

Ketika pemerintahan menonaktifkan bungker, fasilitas seperti perabotan dan perlengkapan dilenyapkan. Namun, Greenbrier telah membuat replika persis aslinya dan siap ditawarkan sebagai objek wisata.

Ada kafetaria, asrama, ruang “karantina”, klinik termasuk kamar bedah, ruang majelis dan senat, ruang pembangkit listrik. Fasilitas penampungan air bersih dan sistem penyaring udara. Ada juga unit pemusnah limbah beracun, serta “krematorium”.

Belum lagi studio TV, radio, dan ruang komunikasi, serta kamar makan, dsb.

Sementara di Carp, sekitar 5 km barat Ottawa, ibukota Kanada, tersembunyi bungker Diefenbunker. Sejak Juni 1998 bungker ini menjadi Museum Perang Dingin Kanada yang terbuka untuk umum.

Di bawah lahan pertanian di Ottawa Valley, bungker Kanada ini dioperasikan tahun 1961. Selama 33 tahun, bungker menjadi markas besar pemerintah darurat Kanada. Pemerintah menonaktifkannya tahun 1994.

Baca juga: Ketika Puluhan Orang Pasukan Komando Nazi Sukses Taklukan Lebih dari 1000 Orang Pasukan Belgia

Berdiri di atas area 9.000 m2, museum “bungker” perang punya sejumlah ruang khusus. Antara lain, studio radio CBS, Bank of Canada berpintu besi setebal 0,5 m, kamar tidur perdana menteri, dan gubernur jenderal, ruang dapur, dan kafetaria 24 jam.

Sebuah terowongan besar terbuka pada kedua ujungnya. Memang cukup besar sehingga bisa dilewati mobil dan truk kecil. Tepat di tengahnya terdapat pintu baja raksasa antiledakan.

Dan, satu lagi jalan masuk ke bungker berupa “pintu khusus” yang hanya bisa dibuka pada keadaan krisis. Ada fasilitas air bersih, komunikasi, pengontrol kebakaran. Empat generator diesel cadangan berkekuatan 327 kw mampu memasok listrik saat terjadi bencana nuklir.

Bungker terdiri atas empat lantai (ke bawah), dan mampu menampung 400 orang. Di lantai teratas (Lt. IV) ada kamar gubemur jenderal, pintu masuk, ruang "karantina", terowongan, rumah sakit, pintu darurat, dan penjara.

Di Lantai III ada studio CBS, kamar PM, Federal Warning Centre. Lantai dua terdapat ruang mesin, dan lantai paling bawah (Lt. I) terdapat dapur, ruang makan, kamar jenazah, Bank of  Canada, tempat bahan bakar diesel, dan tanki pemadam kebakaran.

Baca juga: Ketika Suaminya Dibunuh oleh Nazi, Wanita Ini Membeli Tank dan Maju ke Garis Depan Medan Perang