Find Us On Social Media :

Ternyata, Petai Punya Banyak Manfaat Luar Biasa bagi Tubuh, Lho!

By Inasshabihah, Senin, 26 Juni 2017 | 15:00 WIB

Pssst, Pete Punya Banyak Manfaat Dahsyat bagi Tubuh, Lho!

Intisari-Online.com. - Apakah Anda salah satu yang menjauhi petai karena aroma atau rasanya?

Coba pikirkan lagi, karena ternyata petai atau pete mempunyai manfaat penting bagi tubuh.

Sebelum Anda mengklaim buruk si hijau beraroma khas ini, yuk simak manfaat petai bagi kesehatan tubuh.

(Baca juga: Catat! Tak Semua Orang yang Memiliki Kolesterol Tinggi Harus Makan Obat Penurun Kolesterol)

1. Menurunkan tekanan darah tinggi

Petai mengandung kalium tinggi, tapi rendah garam, sehingga petai sangat ideal untuk mereduksi tekanan darah tinggi.

US FDA bahkan mengizinkan perkebunan parkia speciosa (petai) untuk mengklaim dirinya sebagai buah yang memiliki kemampuan untuk menurunkan tekanan darah dan resiko stroke.

2.  Memperbaiki mood saat PMS 

Petai sarat dengan tryptophan, sejenis protein yang diubah tubuh menjadi serotonin. Zat ini akan membuat Anda rileks setelah mengonsumsinya.

Vitamin B6 di dalamnya dapat mengontrol kadar gula darah dan membantu menetralkan moodMood membaik, dan secara umum membuat seseorang lebih bahagia.

Jadi jika sedang mengalami PMS, Anda dapat menggunakan petai sebagai alternatif cemilan pereda emosi, lho. Tidak melulu cokelat, obat, atau jamu, bukan?

3. Mengurangi merokok