Find Us On Social Media :

Kini Jadi Tradisi Ternyata Begini Sejarah Halal Bihalal Di Indonesia, Benarkah Gara-gara Pedagang Martabak India?

By Moh. Habib Asyhad, Jumat, 12 April 2024 | 12:17 WIB

Artikel ini akan membahas tentang sejarah halal bihalal di Indonesia, benarkah gara-gara pedagang martabak India?

Intisari-Online.com - "Guys, yuk, kapan kita halal bihalal?"

Barangkali di antara kita akrab dengan kalimat pertanyaan--sekaligus ajakan--itu: halal bihalal yang kini jadi tradisi kita setelah Lebaran Idul Fitri.

Artikel ini akan membahas tentang sejarah halal bihalal di Indonesia, benarkah gara-gara pedagang martabak India?

Mengutip Kompas.com, halal bihalal merupakan sebuah tradisi bermaaf-maafan yang khas dilakukan oleh masyarakat muslim Indonesia.

Terkhusus lagi setelah momen Lebaran Idul Fitri.

Ada perdebatan terkait dari masa asal muasal tradisi halal bihalal.

Tapi sepertinya, di negara lain tidak ada tradisi serupa.

Yang khas, halal bihalal terbentuk secara mandiri dalam sosial budaya masyarakat Indonesia.

Selain itu, tradisi ini tidak akan ditemukan dalam budaya muslim di Arab pada saat perayaan Idul Fitri.

Masyarakat muslim di Arab tidak mengenal tradisi Idul Fitri sebagai momen yang dirayakan secara meriah.

Dalam budaya masyarakat Muslim di Arab, mereka lebih antusias menyambut dan merayakan Idul Adha daripada Idul Fitri.

Sebaliknya, di Indonesia, justru Idul Fitri yang menjadi paling penting untuk dirayakan dan dimeriahkan, salah satunya melalui tradisi halal bihalal.