Find Us On Social Media :

Kerajaan Mataram Kuno Dalam Sejarah Merupakan Pusat Agama Apa?

By Moh. Habib Asyhad, Minggu, 7 Januari 2024 | 17:17 WIB

Artikel ini membahas tentang 'Kerajaan Mataram Kuno dalam sejarah merupakan pusat agama apa?', semoga bermanfaat.

Intisari-Online.com - Selain arsitektur, salah satu yang berkembang pada zaman Kerajaan Mataram Kuno adalah agama.

Muncul pertanyaan: kerajaan Mataram Kuno dalam sejarah merupakan pusat agama apa?

Kerajaan Mataram Kuno dikenal sebagai kerajaan dengan corak Hindu-Buddha.

Meski begitu, kerajaan ini lebih identik dengan agama Hindu, itulah kenapa kerajaan ini juga disebut sebagai Kerajaan Mataram Hindu.

Kerajaan ini didirikan Wangsa Sanjaya di bawah kepemimpinan Rakai Mataram pada tahun 732 M.

Kerajaan ini dikuasai oleh tiga dinasti besar hingga akhirnya pengaruhnya surut: Dinasti Sanjaya, Dinasti Syailendera, dan Dinasti Isyana.

Sumber lain menyebut bahwa Dinasti Syailendra juga termasuk bagian dari Sanjaya.

Mataram kuno pertama kali diperkirakan berdiri di Bhumi Mataram yang berada di sekitar Yogyakarta.

Berdasarkan periode kepemimpinannya, lokasi ibu kota awalnya berada di Jawa Tengah ketika Dinasti Sanjaya.

Pada masa kepemimpinan Dinasti Sanjaya, Kerajaan Mataram Kuno dengan corak Hindu memiliki pengaruh yang luar biasa.

Setelah digantikan Rakai Panangkaran mulai muncul perpecahan yang membuat kepemimpinan terbagi dua.

Dinasti Sanjaya yang memimpin Kerajaan Mataram Kuno dengan corak Hindu berkuasa di Jawa Tengah bagian utara.