Find Us On Social Media :

Mengapa Pada Mulanya Rakyat Indonesia Menyambut Baik Kedatangan Jepang?

By Ade S, Selasa, 26 Desember 2023 | 19:03 WIB

Ilustrasi. Artikel ini menjelaskan mengapa pada mulanya rakyat Indonesia menyambut baik kedatangan Jepang pada tahun 1942.

* Radio Tokyo menyiarkan lagu “Indonesia Raya” selain “Kimigayo”, lagu nasional Jepang.

* Bendera merah putih diperbolehkan berkibar bersama dengan bendera Jepang, Hinomaru.

* Melalui siaran radio, dipromosikan barang-barang produksi Jepang yang murah agar rakyat Indonesia tertarik membeli.

Alasan Jepang Disambut Baik

Ada beberapa alasan yang membuat rakyat Indonesia menyambut gembira kedatangan tentara Jepang, yaitu:

* Penderitaan rakyat akibat imperialisme Belanda.

* Adanya slogan Tiga A: Nippon Cahaya Asia, Nippon Pelingdung Asia, Nippon Pemimpin Asia.

* Penduduk asli dijadikan sebagai Pegawai Administrasi Pemerintahan.

* Tokoh-tokoh nasional seperti Soekarno, Hatta, dan Sjahrir yang sebelumnya dibuang Belanda dibebaskan Jepang.

* Pengibaran bendera merah putih dan pengumandangan lagu “Indonesia Raya” diizinkan.

* Penggunaan bahasa Indonesia dalam urusan formal dan non-formal serta pelarangan penggunaan bahasa Belanda.

Baca Juga: Mengapa Pemerintah Pendudukan Jepang Hanya Boleh Memperdengarkan Lagu Kebangsaan Kimigayo?