Find Us On Social Media :

Kini Mesra, Dulu Budiman Sudjatmiko Sampai Lebih 'Milih' Dipenjara daripada Jadi Korban 'Perintah' Prabowo Ini

By Ade S, Rabu, 19 Juli 2023 | 14:15 WIB

Kolase Prabowo Subianto dan Budiman Sudjatmiko yang berseberangan pada 1998.

Prabowo langsung menoleh ke arah Budiman Sudjatmiko.

Budiman pun tersenyum sambil menatap Prabowo.

“Enggak salah ya apa yang saya sampaikan?” tanya Budiman bercanda.

“Tidak salah, hanya saya sedikit sempurnakan,” balas Prabowo.

Prabowo menjelaskan bahwa Budiman dan dirinya memang pernah berada di pihak yang berseberangan saat era orde baru.

Namun, hal itu terjadi karena situasi politik di Indonesia saat itu.

“Kita memang pernah berhadapan, tapi yang buat kita dulu (berbeda) suatu keadaan, kondisi, sistem. Ternyata, kenyataannya, kita sebenarnya memiliki cita-cita yang sama,” ujar Prabowo.

Budiman Sudjatmiko adalah salah satu aktivis reformasi yang menolak kepemimpinan Presiden Soeharto yang kedua.

Ia juga merupakan pendiri Partai Rakyat Demokratik (PRD) yang kemudian dituduh sebagai dalang peristiwa kerusuhan 27 Juli 1996 atau Kudatuli.

Budiman kemudian dihukum 13 tahun penjara pada tahun 1997. Namun, ia hanya menjalani hukuman selama 3,5 tahun karena mendapat amnesti dari Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur.

Budiman mengaku beruntung dengan masuk penjara. Karena, banyak temannya yang menjadi korban penculikan saat itu.

Baca Juga: 5 Peristiwa yang Membuat Soeharto Memutuskan Lengser Pada Mei 1998