Find Us On Social Media :

Sedang Jalani Hukuman, Polisi Kalut Ini Tembak Pemuda Saat Konser Dangdut Hingga Tewas

By Moh. Habib Asyhad, Selasa, 16 Mei 2023 | 13:15 WIB

Briptu Muhammad Kharisma tiba-tiba mengambil senjata api dari juniornya lalu menembak ke arah penonton konser dangdut. Aldi Aprianto tewas sebelum dibawa ke rumah sakit.

Sepupu korban, Totok Wahyudi, menerangkan, Aldi merupakan seorang pendiam.

Dalam acara itu, Aldi berperan menjadi panitia.

"Waktu acara dia tidak ikut joget juga. Dan setelah rusuh, dia duduk di depan panggung. Di box sound. Duduk diam, enggak tahunya kena tembakan itu," ungkapnya.

Totok menyatakan, keluarganya berharap agar pelaku dihukum.

"Harapan kami dari keluarga tentunya karena ini kelalaian dari oknum polisi itu jadi proses hukum tetap berlanjut. Dan, bisa mendapatkan hukum sesuai dengan yang dilakukan oleh oknum tersebut," tuturnya.

Nyawa Aldi tak tertolong sewaktu hendak dibawa ke rumah sakit.

Korban tak sadarkan diri usai tertembak.

Briptu MK sendiri merupakan anggota Kepolisian Sektor (Polsek) Girisubo.

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Gunungkidul AKBP Edy Bagus Sumantri memastikan bahwa pelaku sudah ditahan di Markas Kepolisian Daerah (Polda) DIY.

"Untuk proses hukum sudah kita lakukan, baik proses secara eksternal maupun internal. Nanti proses hukum yang menangani semua Polda," tuturnya.

Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda DIY Kombes Nur Edi Irwansyah mengungkapkan, Briptu MK telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus ini.

MK disangkakan Pasal 359 Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP) karena kesalahannya atau kelalaiannya yang mengakibatkan seorang meninggal dunia.

Sementara itu, Kepala Sub Bidang (Kasubbid) Penerangan Masyarkat (Penmas) Bidhumas Polda DIY AKBP Verena Sri Wahyuningsih menyampaikan bahwa Polda DIY berduka cita atas meninggalnya korban.

"Kami Polda DIY turut mengucapkan berduka cita atas kejadian yang menimpa saudara Aldi Aprianto," jelasnya.