Find Us On Social Media :

Dari Uzbekistan Ke Jawa, Ibrahim Asmoroqondi Titiskan 3 Wali Songo Untuk Nusantara

By Moh. Habib Asyhad, Minggu, 2 April 2023 | 03:35 WIB

Makam Syekh Ibrahim Asmoroqondi di Tuban yang selalu ramai dikunjungi oleh peziarah. Disebut menitiskan tiga Wali Songo.

Makam Syekh Ibrahim Asmoroqondi di Tuban yang selalu ramai dikunjungi oleh peziarah. Disebut menitiskan tiga Wali Songo.

Intisari-Online.com - Syekh Asmoroqondi atau Syekh Maulana Ibrahim Asmoroqondi merupakan salah satu wali penyebar agama Islam di tanah Jawa.

Ia memiliki hubungan kekerabatan dengan tiga anggota Wali Songo: Sunan Ampel, Sunan Bonang, dan Sunan Drajat.

Syekh Asmoroqondi diperkirakan lahir di Samarkand (Uzbekistan), Asia Tengah, pada paruh kedua abad ke-14.

Babad Tanah Jawi menyebut namanya dengan sebutan Makdum Ibrahim Asmoro atau Maulana Ibrahim Asmoro.

Sebutan itu mengikuti pengucapan lidah Jawa dalam melafalkan as-Samarqandi, yang kemudian berubah menjadi Asmoroqondi.

Syekh Asmoroqondi adalah seorang ulama yang memiliki ilmu agama yang tinggi.

Ia juga dikenal sebagai seorang pejuang yang sangat kokoh dalam menyebarkan agama Islam dan memiliki keahlian sebagai pande besi yang handal dalam membuat persenjataan.

Ia juga memiliki hubungan baik dengan para raja dan penguasa di Nusantara.

Selama hidupnya, Syekh Asmoroqondi mempunyai dua istri.

Istri yang pertama adalah Retno Jumilah, putri dari Raja Majapahit Prabu Brawijaya V.

Dengan Retno Jumilah, ia dikaruniai seorang putra yang bernama Ishaq Maqdum atau Syekh Maulana Ishaq.