Find Us On Social Media :

Diumpankan oleh Suami Sendiri saat Sedang Hamil, Mantan Selir Ini Kelak Lahirkan Kaisar China Pertama

By Ade S, Senin, 20 Februari 2023 | 08:35 WIB

Wu-Jinyan menjadi Zhao Ji dalam The Legend of Hao Lan

Keduanya disebut tetap menjalin asmara secara sembunyi-sembunyi.

Suatu kondisi yang kemudian membuat Lu Buwei gelap mata dengan segera mengumpankan Zhao Ji kepada seorang pria bernama Lao Ai. Agar dirinya tak lagi dituduh berselingkuh.

Beberapa sumber menyebutkan bahwa Lao Ai merupakan sosok yang gagah perkasa, termasuk organ intim yang besar, namun memiliki tingkat kecerdasan yang buruk.

Siapa sangka, Zhao Ji ternyata mabuk kepayang pada Lao Ai hingga akhirnya melahirkan dua orang anak lagi.

Hanya saja, fakta tersebut kemudian terbongkar dan sampai di telinga Ying Zheng yang kala itu telah mengubah namananya menjadi Qin Shi Huangdi.

Sang kaisar yang kala itu telah berhasil menaklukan sekaligus menyatukan 7 kerajaan di China kemudian menjatuhkan titah: Lao Ai dibunuh, sementara Zhao Ji menjadi tahanan rumah seumur hidup.

Sebenarnya hukuman untuk Zhao Ji terhitung sangat ringan jika diukur untuk saat itu.

Apalagi, beberapa sumber menyebutkan bahwa Zhao Ji tidak benar-benar menjadi tahanan karena justru hidup di tempat yang sangat nyaman dan tentu saja mewah sampai dirinya meninggal dunai pada 228 SM.

Bagaimana dengan Lu Buwei? Jabatannya sebagai Perdana Menteri jelas sudah tidak mungkin lagi dipertahankan.

Bahkan, dia kemudian memilih untuk bunuh diri setelah mulai mendengar desas-desus bahwa kaisar sudah "mengincarnya".

Sosok Zhao Ji, pada akhirnya lebih terkenal terkait hubungannya dengan Lu Buwei dan Lao Ai.

Namun, sedikit yang menyadari bahwa dari rahimnyalah lahir seorang kaisar pertama China yang oleh beberapa pihak bahkan diklaim sebagai yang terbesar.

Baca Juga: Nasib Selir Kaisar China Jika Sang Raja 'Mangkat', Dikubur Bersama?