Find Us On Social Media :

4 Cara Simpel untuk Membersihkan Racun dari Tubuh, Dijamin Kita Semua Bisa Melakukannya

By Ade Sulaeman, Jumat, 10 Maret 2017 | 10:00 WIB

4 Cara Simpel untuk Membersihkan Racun dari Tubuh

Menyikat kulit dalam keadaan kering memiliki dua manfaat utama: "Ini membantu kulit Anda mengelupaskan sel-sel tua, menghilangkan penyumbatan pori-pori dan memungkinkan kulit bebas mengeluarkan keringat," jelas Lipman.

"Hal ini juga merangsang sirkulasi darah di bawah kulit Anda, yang membantu mempromosikan pembaharuan sel dan vitalitas."

Menyeruput teh

Teh mengandung dandelion atau milk thistle yang dapat meningkatkan fungsi hati, membantu untuk menurunkan penumpukan racun dalam jaringan.

Dalam review studi National Center for Complementary and Alternative Medicine, peneliti menemukan bahwa ramuan teh dapat membantu meningkatkan fungsi hati, melindungi terhadap kerusakan sel dan merangsang perbaikan jaringan hati.

Dan penelitian kanker menyebutkan bahwa milk thistle dalam teh dapat memperkuat dinding sel untuk mencegah racun dari luar masuk, merangsang enzim yang membuat racun menjadi lemah, dan memblokir radikal bebas yang menyerang sel-sel.

(Ayunda Pininta/kompas.com)