Find Us On Social Media :

Ketika Susi ART Ferdy Sambo Terdiam Saat Ditanya Siapa yang Melahirkan Anak Terakhir Ferdy Sambo

By Mentari DP, Selasa, 1 November 2022 | 08:30 WIB

Susi, asisten rumah tangga (ART) Ferdy Sambo, jadi saksi dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir J.

Intisari-Online.com - Sidang terkait kasus pembunuhan berencana Brigadir J telah digelar beberapa kali.

Kali ini, Susi, asisten rumah tangga (ART) Ferdy Sambo, dihadirkan sebagai saksi dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir J.

Susi hadir sebagai saksi dari terdakwa Bharada E di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Senin (31/10/2022).

Diketahui Susi berada di rumah di Magelang, tempat yang disebut menjadi lokasi Putri Candrawathi diduga dilecehkan oleh Brigadir J.

Oleh karenanya, Majelis Hakim mencecar banyak pertanyaan terkait kronologi di rumah Magelang.

Namun Susi menjawabnya dengan tidak jelas dan keterangannya pun berubah-ubah.

Dari semua pertanyaan Majelis Hakim, ada satu pertanyaan yang sempat membuat Susi terdiam.

Yaitu saat Majelis Hakim bertanya siapa yang melahirkan anak terakhir Ferdy Sambo yang masih berusia 1,5 tahun.

Begini percakapan antara Majelis Hakim dengan Susi dalam sidang seperti dilansir dari kompas.com pada Selasa (1/11/2022).

Hakim: "Siapa yang melahirkan? Saudara jangan bohong, banyak bohong saudara!".

Mendengar pertanyaan Majelis Hakim tersebut, Susi tak menjawab sepatah kata pun.

Hakim: "Kok diam?".

Sempat terdiam lagi, akhirnya Susi menjawab.

Susi: "Ibu Putri."

Belum puas dengan jawaban Susi, Hakim pun menanyakan lagi dengan nada yang lebih tegas.

Hakim: "Siapa yang melahirkan Arka?".

Susi: "Ibu Putri."

Hakim: "Kapan dia (anak terakhir Ferdy Sambo) lahir?".

Susi: "Bulan ketiga (Maret) 2021 tanggal 23."

Hakim: "Di mana?"

Susi: "Saya tidak tahu."

Jawaban Susi ini ternyata dinilai tidak sinkron oleh Majelis Hakim.

Hakim: "Saudara tau tanggal lahirnya, tapi tidak tau lahirnya di mana.

Hakim: "Makin terjebak saudara dengan kebohongan saudara."

Hakim: "Pada bulan Juli siapa pengasuhnya (untuk anak terakhir Ferdy Sambo)."

Susi: "Suster."

Hakim: "Namanya Siapa?".

Susi: "Alif".

Namun jawaban Susi kembali dipertanyakan oleh Majelis Hakim.

Sebab selama ini Susi tidak pernah menyebut ada suster yang ikut tinggal di rumah Jalan Saguling tersebut.

Hakim: "Dri tadi saya tanya siapa yang tinggal di sana Alif tidak disebut."

Susi: "Kan sudah keluar, Pak."

Baca Juga: Sama-sama Jadi Tersangka, Ini Alasan Brigjen Hendra Kurniawan Merasa Dibohongi Oleh Ferdy Sambo