Find Us On Social Media :

Sebelum Putri Diana, Inilah Wanita Pertama yang Dijuluki 'People's Princess', Siapakah Dia?

By Mentari DP, Minggu, 9 Oktober 2022 | 06:00 WIB

Sebelum Putri Diana, inilah wanita pertama yang diberi nama "People's Princess".

Tiga bulan kemudian, Croft menembak dirinya sendiri.

Sementara kematian Putri Charlotte langsung membuat duka di seluruh Inggris Raya. 

Toko-toko, Royal Exchange, Pengadilan Hukum, dan bahkan dermaga semua tutup selama dua minggu.

Semua orang, termasuk orang miskin dan tunawisma, mengikatkan ban lengan hitam pada pakaian mereka.

Pemakaman Charlotte berlangsung pada 19 November 1817.

Charlotte, dengan bayi laki-lakinya dibaringkan berdampingan dan dimakamkan di Kapel St. George di Kastil Windsor.

Dengan kematian Putri Charlotte, satu-satunya pewaris sah, keluarga kerajaan sempat berada dalam kekacauan.

Siapa yang akan mewarisi takhta?

Banyak orang yang mendesak putra-putra Raja George III untuk menikah. Hingga putra keempat Raja, Pangeran Edward, Adipati Kent dan Strathearn, tergerak untuk melamar Victoria, Janda Putri Leiningen dan juga saudara perempuan Leopold.

Dia berusia 50 tahun pada saat pernikahan mereka, tetapi persatuan mereka tetap berhasil menghasilkan seorang putri, Alexandrina Victoria.

Putri Victoria inilah yang nantinya menjadi Ratu Victoria pada tahun 1837, Ratu memerintah Inggris dan Irlandia selama 63 tahun.

Baca Juga: Gunakan Gas Air Mata, Rupanya Banyak Polisi yang Dijatuhi Hukuman dalam Tragedi Sepak Bola Dunia, Ada yang Dihukum Mati