Find Us On Social Media :

Penjara Paling Ditakuti Sepanjang Sejarah, Inilah Alcatraz, Pulau Terpencil yang Dijuluki ‘Pulau Setan’ Jadi Penjara Terkenal dengan Keamanan Maksimum, Hak para Tahanan pun Dibatasi

By K. Tatik Wardayati, Senin, 5 September 2022 | 13:00 WIB

Pulau Alcatraz

Intisari-Online.com – Dikenal sebagai penjara paling ditakuti sepanjang sejarah, bagaimana kisah penjara Alcatraz?

Dikelilingi oleh air dingin teluk terbesar di Pantai Barat Amerika Serikat, Pulau Alcatraz memiliki penjara dengan keamanan maksimum yang paling ditakuti dan mercusuar Amerika tertua.

Selama 29 tahun tidak ada yang berhasil melarikan diri dari penjara itu, atau begitulah yang mereka pikirkan.

Jauh sebelum menjadi rumah penjara dengan keamanan maksimum yang terkenal, Alcatraz hanyalah pulau terpencil.

Penduduk asli Amerika di wilayah itu menghindari pulau itu karena mereka pikir pulau Alcatraz itu menampung roh-roh jahat.

Suku yang dikenal sebagai Ohlone, menggunakan pulau itu sebagai tempat hukuman bagi orang-orang yang melanggar aturan suku.

Orang Eropa  pertama yang mengunjungi pulau itu adalah orang  Spanyol.

Pada tahun 1775, penjelajah Juan Manuel de Ayala adalah orang pertama yang menyeberangi Teluk San Francisco dan menamai salah satu dari tiga pulau itu dengan ‘Isla de los Alcatraces’ atau ‘Pulau Pelican’.

Lalu, namanya disingkat menjadi apa yang lebih kita kenal sekarang sebagai Alcatraz.

Ketika orang-orang Spanyol memulai ekspedisi mereka ke California Selatan, banyak anggota suku Ohlone menggunakan pulau itu sebagai tempat persembunyian untuk menghindari Kristenisasi yang dipaksakan bangsa Eropa.

Pemilik pulau pertama yang terdaftar adalah Julian Workman, yang ditunjuk pada Juni 1846 oleh Gubernur Meksiko Pio Pico untuk membangun mercusuar.

Pada tahun 1848, pada akhir Perang Amerika- Meksiko, California, bersama dengan pulau itu, menjadi milik Amerika Serikat.