Find Us On Social Media :

Kisah Montezuma II, Kaisar Aztec Kesembilan di Meksiko, Gaya Hidup Mewahnya Saingi Roma, Senjata Berhiaskan Emas dan Permata Penuhi Istananya, dengan 3.000 Pelayan di Tangan dan Kakinya

By K. Tatik Wardayati, Minggu, 4 September 2022 | 15:00 WIB

Kisah Montezuma II, kaisar Aztec kesembilan di Meksiko yang hidup mewah.

Ada yang melaporkan bahwa dia benar-benar makan sendirian di belakang singgasana sambil dihibur oleh pelawak bungkuk, pemain sulap, akrobat, musisi, dan kelompok tari.

Menariknya, sebagai seorang pemuda, Montezuma membuktikan dirinya sebagai prajurit yang sukses, mulanya sebagai pejuang dan kemudian sebagai kapten, hingga saat kematian pamannya ketika Montezuma naik takhta.

Setelah dia menjadi raja, tidak ada lagi kabar bahwa dia adalah seorang pejuang, melainkan dia adalah raja yang mengenakan sandal emas dan selalu mengenakan bulu-bulu eksotis dan batu-batu langka.

Dia mandi setiap hari, hal yang tidak biasa dan sebuah kemewahan di abad ke-16, melansir Naked History.

Setiap kali Montezuma keluar di depan umum, dia digendong dengan palaguin atau berjalan di atas kain mewah yang diletakkan di depannya sehingga kakinya tidak pernah menyentuh tanah, sambil dikelilingi oleh 200 pengawal, istri-istrinya, dan banyak simpanannya.

Dua istri yang diketahui adalah Teotlalco dan Tlapalizquixochtzin, tetapi ada yang mengklaim bahwa mungkin ada lebih banyak lagi.

Teotlalco adalah putri Raja Matlacohuatl dan istri utama Montezoma, semntara Tlapalizquixochtzin lahir sebagai putri dan merupakan istri keduanya.

Kedua wanita itu memberinya jumlah anak yang tidak diketahui, tetapi sejarah menyebutkan dia memiliki total 8 anak perempuan dan 11 anak laki-laki.

Montezuma memiliki jumlah gundik yang tidak diketahui, tetapi ada yang mengatakan jumlahnya mencapai ratusan dan selama masa pemerintahannya jumlah itu masuk akal.

Fakta yang menarik tentang dia adalah tentang salah satu anak Montezuma  adalah putrinya dengan  istrinya Teotlalco, yaitu Dona Isabel Moctezuma, berselingkuh dengan Hernan Cortez yang menghasilkan anak haram.

Itu berarti pria ini bertanggung jawab menjatuhkan Montezuma, adalah ayah dari cucunya.

Montezuma lahir pada tahun 1466 dan naik takhta pada tahun 1502 pada usia 36 tahun.