Find Us On Social Media :

Setelah 'Gentayangan' di Negara yang Gagal Bayar Utang hingga Bikin India Ketar-ketir, Kini Pasukan Militer China Bertolak ke Rusia, Ada Apa?

By Muflika Nur Fuaddah, Kamis, 18 Agustus 2022 | 14:21 WIB

(Ilustrasi) Xi Jinping dan PLA.

Sejauh ini, New Delhi memandang meningkatnya pengaruh China di Samudra Hindia dengan kecurigaan.

Beberapa laporan media menyebut Yuan Wang 5 sebagai “kapal mata-mata”.

Sementara itu masih melansir Kompas.com, Rabu (17/8/2022), pasukan China juga bertolak ke Rusia untuk latihan militer.

Pasukan China akan melakukan perjalanan ke Rusia untuk mengambil bagian dalam latihan militer bersama, kata kementerian pertahanan China pada Rabu (17/8/2022) India, Belarus dan Tajikistan juga akan ambil bagian.

Dilansir Sky News, partisipasi China "tidak terkait dengan situasi internasional dan regional saat ini", kata kementerian itu dalam sebuah pernyataan.

China menambahkan bahwa latihan tersebut merupakan bagian dari perjanjian kerja sama tahunan.

Latihan serupa yang dipimpin Rusia yang melibatkan China telah terjadi dalam beberapa tahun terakhir.

Tujuannya adalah untuk "memperdalam kerja sama yang praktis dan bersahabat dengan tentara negara-negara peserta", lanjut pernyataan itu.

Latihan juga bertujuan untuk "meningkatkan tingkat kolaborasi strategis di antara para pihak yang berpartisipasi".

Kemampuan untuk menanggapi berbagai ancaman keamanan juga akan diperkuat.

Baca Juga: Kisah Ratu Wencheng, Putri China dari Dinasti Tang yang Jadi Ratu Tercinta Tibet, Sebarkan Agama Buddha ke Seluruh Tibet Hingga Bawa Banyak Adat China ke Negara Itu

(*)