Find Us On Social Media :

Ide ‘Konyol’ Joseph Stalin, Perkuat Pasukan dengan Anjing Kamikaze Stalin, Bikin Unit Anjing Anti-Tank untuk Ledakkan Tank Musuh Selama Perang Dunia, Efektifkah Senjata Ini?

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 11 Maret 2022 | 08:15 WIB

Unit anjing anti-tank Soviet yang diharapkan dapat meledakkan tank musuh selama Perang Dunia.

Maka, pada tahun 1935, tentara Soviet pun mendirikan unit anjing khusus anti-tank.

Menurut mereka, melatih anjing itu sederhana, yaitu mengambil pendekatan teori Pavlov.

Teori Pavlov, yaitu Anda mengkondisikan seseorang  untuk mengaitkan hadiah dengan tindakan.

Contoh yang digunakan Pavlov adalah membunyikan bel setiap kali seekor anjing diberi makan, maka anjing itu kemudian akan ngiler ketika mendengar bel karena mengaitkan bel dengan makanan, inilah disebut respons terkondisi.

Mereka akan membuat anjing kelaparan dan kemudian menaruh makanan di bawah tangki yang tidak bergerak, dengan seiringnya waktu maka anjing akan dikondisikan secara naluriah mencari makanan di bawah tank.

Baca Juga: Dulu Sekutu Karena Sama-Sama Berideologi Komunis, Siapa Sangka Rusia dan China Nyaris Menyulut Perang Dunia III Dengan Saling Lempar Bom Nuklir

 Baca Juga: Negara Komunis Uni Soviet Benar-benar Terasa 'Komunis' Ketika Dipimpin Joseph Stalin, Simak Perebutan Kekuasaan Stalin Melawan Hitler Ini

Ide awalnya, anjing itu dilengkapi dengan bom yang dapat diledakkan menggunakan pengatur waktu atau remote control.

Anjing itu dilatih untuk berlari di bawah tangki, lalu melepaskan bomnya dengan menggunakan giginya untuk melepaskan tali pengikat bom, kemudian dia berlari kembali ke pawangnya.

Dalam sebuah uji coba, ternyata gagal total. Jika anjing dihadapkan dengan skenario yang paling sederhana, mereka menjadi bingung dan tidak dapat menyelesaikan misi.

Anjing itu sering kembali ke pawang mereka dengna bom dummy yang masih terpasang, jika itu bom sungguhan dengan pengatur waktu, tentunya konsekuensi bisa berakibat fatal bagi pawang dan pasukan Soviet di sekitarnya.