Find Us On Social Media :

Tahukah Anda Apa yang Digunakan Orang pada Zaman Kuno Sebelum Ditemukannya Sampo Komersial? Mulai dari Mencukur Habis, Hingga Gunakan Cuka, Ini Rupanya yang Mereka Lakukan

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 25 Februari 2022 | 14:50 WIB

Ini yang dilakukan orang zaman kuno ketika belum ditemukan sampo komersial.

Setelah dicuci, mereka kadang menggunakan minyak almond sebagai kondisioner.

Orang  Yunani dan Romawi menggunakan minyak zaitun untuk mengkondisikan rambut mereka serta membuatnya tetap lembut, dan membilas dengan cuka agar tetap bersih dan mencerahkan warna.

Selama Abad Pertengahan, mandi merupakan pekerjaan yang berat, bahkan dianggap tidak sehat, sehingga orang jarang melakukannya.

Namun, di beberapa bagian Eropa, disarankan agar wanita mencampurkan roti jelai yang dibakar, garam, dan lemak, lalu mengoleskannya di rambut mereka.

Mereka percaya bahwa dengan itu rambut tumbuh dengan subur.

Beberapa wanita suka membuat teh dengan susu kambing atau air, dan kulit kayu elm, akar willow, dan akar buluh, lalu menggunakannya untuk mencuci rambut mereka, yang mereka percaya membuat rambut lebih tebal.

Baca Juga: Daripada Bikin Ginjal Soak dan Jantung Rusak, Lebih Baik Garam Dimasukkan ke Dalam Sampo, Dijamin Bikin Rambut Makin Kece karena 3 Manfaat Luar Biasa Ini

 Baca Juga: Coba Perhatikan Bentuk Kepala dan Warna Rambut Anda, Rupanya Ini Cerminkan Watak Kepribadian Seseorang Menurut Primbon Jawa

Lalu, metode mencuci rambut lainnya termasuku menggunakan cuka, air rosemary, jelatang, mint, thyme, dan beberapa herbal lainnya.

Selama periode Renaissance, wanita di Italia mencuci rambut mereka dengan sabun alkali, dan kemudian menggunakan lemak bacon dan licorice untuk mengkondisikan rambut mereka.

Sedangkan selama tahun 1700-an dan 1800-an, wig adalah segalanya.

Kebanyakan orang mencuci rambut dengan sabun alkali atau air, dan mengolesi mereka dan menariknya ke belakang.