Sudah Ditemukan 140 Tahun yang Lalu, Tapi Sosok Mumi Firaun Mesir Amenhotep I Baru Terungkap untuk Pertama Kalinya, Ternyata Ini Alasan Para Arkeolog

Muflika Nur Fuaddah

Penulis

Sosok Mumi Firaun Mesir Amenhotep I Terungkap untuk Pertama Kalinya

Intisari-Online.com- Ketertarikan orang Mesir Kuno pada kehidupan setelah kematian sangat melegenda.

Kuil, makam, mitologi, sastra, dll, berisi banyak sekali referensi tentang kematian, kehidupan setelah kematian, dan semua persiapan yang dibutuhkan jiwa setelah kematian.

Hal terpenting yang dilihat orang di makam adalah peti mati itu sendiri.

Lukisan, patung, perhiasan, teks terukir dan hiasan lain hanya benda sekunder dari peti mati utama itu sendiri.

Baca Juga:Justru Bukan di Dalam Piramida, Terkuak Inilah Misteri Lembah Para Raja, Tempat Disemayamkannya Puluhan Jenazah Firaun Paling Terkenal di Dunia, Bagaimana Penampakannya?

Peti mati, yang berisi mumi, bisa sederhana atau bisa juga dipenuhi hiasan rumit.

Bahkan para arkeolog sampaimenahan diri untuk tidak membuka makam Mumi Amenhotep I untuk melestarikan topeng wajah dan perbannya yang indah.

Mumi Amenhotep I, yang memerintah dari tahun 1525 hingga 1504 SM, ditemukan di sebuah situs di Deir el-Bahari 140 tahun yang lalu.

Melansir Kompas.com, Selasa (28/12/2021), iaberhasil dipelajari, untuk pertama kalinya dalam ribuan tahun, setelah "dibuka" secara digital.

Baca Juga: DianggapTempat Firaun 'Naik' ke Alam Baka, Terkuak Alasan Orang Mesir Kuno Tak LagiBangun Piramida Sebagai Makam Raja Mesir, Kalah Pamor dengan Lokasi Ini

Pemindaian topografi komputer (CT) kini telah mengungkapkan informasi yang sebelumnya tidak diketahui tentang firaun dan penguburannya.

Dr Sahar Saleem, profesor radiologi di Universitas Kairo dan penulis utama studi yang diterbitkan dalam jurnal Frontiers in Medicine, mengatakan hasil menunjukkan Amenhotep I berusia sekitar 35 tahun ketika dia meninggal.

"Dia tingginya sekitar 169 cm, disunat, dan memiliki gigi yang bagus."

"Dalam balutannya, dia mengenakan 30 jimat dan korset emas unik dengan manik-manik emas," katanya kepada PA Media melansir BBC pada Selasa (28/12/2021).

Baca Juga: Berusia 3.000 Tahun, Mumi Wanita Ini Ditemukan Telah Diawetkan dengan ‘Sempurna’ di Dalam Peti Mati di Mesir, Lengkap dengan Para ‘Pelayan’ di Akhirat

"Amenhotep I tampaknya secara fisik mirip dengan ayahnya: dia memiliki dagu yang runcing, hidung kecil yang mancung, rambut keriting, dan gigi atas yang agak menonjol."

Namun, Dr Saleem mengatakan mereka tidak mengamati adanya luka atau cacat akibat penyakit, yang memungkinkan mereka memberikan penyebab kematiannya.

Para peneliti dapat memperoleh wawasan tentang mumifikasi dan penguburan Amenhotep, yang merupakan raja kedua dari Dinasti ke-18.

Termasuk bahwa ia adalah firaun pertama yang melipat tangan di dadanya dan tidak seperti biasanya, otaknya tidak diangkat.

Baca Juga: Usianya Capai 3.700 Tahun, Begini Kondisi Makam Putri Firaun Emnikamaw yang Ditemukan di Kawasan Pemakaman Kuno Kerajaan Dashur

Mereka juga menyimpulkan bahwa mumi itu "dipelihara dengan sangat baik" oleh para pendeta dari Dinasti ke-21, yang memerintah sekitar empat abad setelah kematiannya.

Pemindaian menunjukkan bahwa mumi itu menderita beberapa luka post-mortem, yang kemungkinan disebabkan oleh perampok kuburan.

Mereka juga menunjukkan bahwa para imam menempelkan kepala dan leher yang terlepas ke tubuh dengan pita linen yang dilapisi resin.

Cacat di dinding perut juga ditutup dengan pita dan dua jimat ditempatkan di bawahnya, dan membungkus lengan kiri yang terlepas ke tubuh.

Dr Saleem mengatakan perhiasan dan jimat yang terlihat dalam pemindaian membantah teori bahwa para pendeta pada masa itu mungkin telah melepaskannya untuk digunakan oleh firaun berikutnya.

Mumi Amenhotep I dimakamkan kembali oleh para pendeta di Deir el-Bahari Royal Cache, sebuah kompleks makam dan kuil di dekat Luxor, untuk menjaga mereka tetap aman.

Baca Juga: Ada Kepala Makhluk Ini di Dalamnya, Artefak Misterius Ditemukan di Lembah Para Raja Mesir sebagai Sesajen, Begini Keadaannya hingga Buat Peneliti Takjub

(*)

Artikel Terkait