Find Us On Social Media :

Covid-19 Varian Omicron Masuk Indonesia, Tak Disangka Vaksin Sejuta Umat yang Sudah Disuntikkan pada Banyak Orang di Indonesia Ternyata Bisa Ampuh Lawan Omicron, Tapi Ini Syaratnya

By Khaerunisa, Kamis, 16 Desember 2021 | 21:05 WIB

Ilustrasi vaksin Covid-19.

Baca Juga: Dibongkar Mantan Mata-Mata Ukraina, Terkuak Rencana Rusia Serang Ukrina Bisa Jadi Konflik Dunia, Skenario Perang Dunia III Ternyata Bisa Terjadi Ini Penyebabnya

Kemudian, mereka telah menjalani tes PCR kedua dan hasilnya sudah diketahui negatif Covid-19.

Atas peristiwa ini, Budi menghimbau masyarakat untuk tidak panik dan tetap mengikuti protokol kesehatan.

"Kami harapkan masyarkat tidak panik dan tetap mematuhi protokol kesehatan," katanya.

Vaksinasi Covid-19 sendiri juga terus dilakukan, beberapa jenis vaksin didistribusikan di Indonesia, salah satunya vaksin Sinovac.

Baca Juga: Cek Sifat-sifat Zodiak Bulan Desember, Sagitarius Jujur dan Percaya Diri, Capricorn Bertanggung jawab dan Setia

Ternyata, vaksin yang telah banyak disuntikkan kepada masyarakat Indonesia tersebut memberikan cukup harapan, karena bisa ampuh untuk melawan varian Omicron dengan suntikan ketiga atau booster.

Studi terbaru yang dilakukan Sinovac BioTech menemukan suntikan ketiga (booster) vaksin perusahaan dapat menghasilkan lebih dari dua kali lipat tingkat antibodi penetralisir guna melawan Covid-19 varian Omicron.

Perusahaan tersebut melakukan penelitian dengan melibatkan 20 orang yang sudah divaksin penuh (dua dosis) dengan vaksin Sinovac dan 48 orang lainnya yang menerima tiga dosis vaksin.

Tujuh dari 20 orang kelompok pertama dan 45 orang dari kelompok kedua memiliki antibodi penetralisir untuk melawan varian Omicron, ujar Sinovac dalam pernyataan resminya seperti dikutip dari Global Times, Kamis (16/12/2021).