Find Us On Social Media :

Baru Bernapas Lega dari Gelombang Kedua, Varian Baru Omicron Bisa Saja Masuk ke Indonesia, Pakar Kesehatan Beberkan Fakta Ini

By Tatik Ariyani, Selasa, 30 November 2021 | 13:07 WIB

ilustrasi virus corona varian omicron

Intisari-Online.com - Varian baru virus corona B.1.1.529 atau Omicron yang muncul saat ini pertama kali ditemukan di Afrika Selatan.

Jumat (26/11/2021) lalu, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memasukkan virus corona varian Omicron ke dalam variant of concern (VoC).

Variant of concern (VoC) sendiri merupakan varian virus corona yang menyebabkan peningkatan penularan dan angka kematian akibat Covid-19.

Selain di Afrika Selatan, varian ini kini sudah teridentifikasi di Botswana, Belgia, Hong Kong, dan Israel.

Baca Juga: 5 Kali Lebih Menular Dibanding Virus Aslinya, Begini Gejala-gejala Covid-19 Varian Omicron Menurut Dokter yang Menemukannya

Pada Senin (29/11/2021), WHO menyebutkan, varian Covid-19 Omicron membawa risiko lonjakan kasus infeksi sangat tinggi.

WHO memberitahu 194 negara anggotanya bahwa setiap lonjakan infeksi dapat memiliki konsekuensi yang parah.

Namun, belum ada kematian yang dikaitkan dengan varian baru ini.

Dikutip Reuters, WHO mengatakan, "Omicron memiliki jumlah mutasi lonjakan yang belum pernah terjadi sebelumnya. Beberapa di antaranya mengkhawatirkan dampak potensial mereka pada lintasan pandemi."

Baca Juga: Sampai Disebut Virus Plastik, Varian Omicron Ternyata Bermutasi dengan Sangat Liar Hingga 32 Kali, Penyakit Perusak Sel yang Bersarang di Afrika Selatan Ini Pemicunya