Find Us On Social Media :

Sejarah Sepak Bola: Inggris Menjadi Pelopor Sepak Bola Modern hingga Persebarannya ke Indonesia

By Muflika Nur Fuaddah, Senin, 29 November 2021 | 14:35 WIB

Sejarah Sepak Bola

Selain China, Yunani juga telah mengenal permainan sepak bola sejak tahun 800 SM, yang dikenal dengan nama episkyro serta harpastum.

Sama seperti tsu chu, permainan episkyro dan haspastum juga bertujuan untuk melatih kekuatan fisik prajut kerajaan.

Dalam buku The World's Game: A History of Soccer karya Bill Muray, bahwa sepak bola sudah dimainkan sejak awal masehi.

Orang-orang di era Mesir Kuno sudah mengenalkan permainan membawa dan menendang bola yang dibuat dari buntalan kain linen. 

Sepak Bola di Indonesia

Sejarah sepak bola di Indonesia dimulai saat masih dijajah oleh pemerintah Hindia Belanda.

Pada waktu itu mulai muncul klub-klub sepak bola yang dibentuk oleh orang-orang Belanda.

Bukan hanya itu saja, beberapa orang Tionghoa dan Arab di Hindia Belanda juga mendirikan klub.

Bahkan masyarakat bumiputera juga tidak mau kalah dengan mendirikan klub sepak bola pada abad ke-20.

Baca Juga: Sejarah Brimob: Awalnya Merupakan Organisasi Militer Bentukan Jepang dengan Nama Tokubetsu Keisatsu Tai

Kemudian pembentukan PSSI (Persatoean Sepakraga Seloeroeh Indonesia) menjadi sejarah awal sepak bola Indonesia.

PSSI dibentuk pada 19 April 1930, di Yogyakarta.

Dalam buku Soeratin Sosroegondo: Menentang Penjajahan Belanda dengan Sepak Bola Kebangsaan, dibentuknya PSSI bertujuan untuk melawan diskriminasi yang dilakukan Nederlandsch Indische Voetball Bond (NIVB).

Masih melansir dari sumber yang sama, PSSI kemudian membuat kompetisi sepak bolanya sendiri pada tahun 1931.

Baca Juga: Sepanjang 3.000 Tahun Terobsesi dengan Kecantikan, Ini yang Dilakukan Orang-orang Mesir Kuno agar Terlihat Lebih Indah, Mulai dari Pakaian dengan Bahan Ringan, Hingg Parfum Berbasis Kapur Barus