Find Us On Social Media :

Kisah Tribhuwana Tunggadewi, Gantikan Ayahnya yang Tak Miliki Putra Mahkota, Ratu Majapahit Ini Berhasil Taklukkan Nusantara Bersama Mahapatih yang Setia Temaninya

By K. Tatik Wardayati, Selasa, 9 November 2021 | 09:00 WIB

Ratu Majapahit, Tribhuwana Tunggadewi, yang memerintah menggantikan ibunya.

Intisari-Online.comKerajaan Majapahit didirikan oleh Raden Wijaya, yang sekaligus menjadi raja pertama kerajaan itu yang memerintah pada tahun 1293-1309.

Ketika Raden Wijaya mangkat, dia digantikan oleh Jayanagara sebagai raja penerusnya.

Kemudian, penguasa ketiga Kerajaan Majapahit adalah Tribhuwana Tunggadewi,  yang memerintah kerajaan itu pada 1328-1350 M.

Dia mendapatkan gelar Sri Tribhuwanottunggadewi Maharajasa Jayawisnuwardhani, ketika menjadi ratu.

Baca Juga: Kisah Raden Wijaya: Pendiri Kerajaan Majapahit yang Bikin Geram Kubilai Khan karena Lakukan Ini hingga Kalahkan Kekaisaran Mongol

Kerajaan Majapahit pada masa pemerinthannya belum sepenuhnya tenteram, karena masih terjadi beberapa pemberontakan, yang akhirnya dapat ditumpas dengan bantuan Gajah Mada.

Sejak itulah Gajah Mada diangkat menjadi mahapatih Kerajaan dan dengan setia membantu sang ratu untuk memajukan Kerajaan Majapahit.

Ekspansi Kerajaan Majapahit pun mengalami kemajuan pesat, ini semua berkat keberanian, kebijaksanaan, dan kecerdasan Ratu Tribhuwana Tunggadewi.

Tribhuwana Tunggadewi merupakan putri dari Raden Wijaya, pendiri Kerajaan Majapahit, dari istrinya yang bernama Gayatri.

Baca Juga: Meski Tak Ikut Disebut di Dalam Sumpah Palapa, Faktanya Patih Gajah Mada Dipastikan Tak akan Pernah Makan Cabai Sepanjang Hidupnya