Find Us On Social Media :

Polusi Makin Menggila Sebabkan Perubahan Iklim Secara Ekstrem, Terkuak Inilah Negara yang Disebut Bisa Lenyap dari Muka Bumi Disapu Tsunami Akibat Perubahan Iklim

By May N, Jumat, 5 November 2021 | 09:31 WIB

Anak-anak Marquesas, Samudera Pasifik.

Pelenise Alofa, koordinator nasional Jaringan Aksi Iklim di Kiribati, telah mengatakan jika COP26 akan penting untuk masa depan negaranya.

Ia mengatakan meningkatnya permukaan air laut dan badai tropis parah yang semakin sering terjadi adalah bahaya bagi kehidupan dan kemampuan menciptakan makanan di Kiribati, negara dengan ketinggian paling rendah di dunia.

Menjelang KTT, ia mengatakan kepada reporter: "Sebagai seseorang tinggal di pulau-pulau di Kiribati, kerusakan dan kehilangan dari perubahan iklim adalah masalah permanen dalam hidup kami sehari-harinya sekarang," ujarnya dikutip dari Express.

"Ini bukan mengenai bencana sekali waktu. Ini adalah tentang meningkatnya permukaan air laut yang mengancam bisa menelan semua rumah-rumah kami."

Baca Juga: Parah! Berdiri di Belakang China, Indonesia Ternyata Masuk 5 Negara Terbesar Penghasil Polusi Dunia, Ini Dampaknya Bagi Dunia

Namun, peringatan mengenai tenggelamnya Kiribati dan pulau-pulau Pasifik lainnya bukanlah hal baru.

Banyak pihak menunjukkan betapa rapuh situasi Kiribati telah dibahas dalam KTT iklim sebelumnya.

Tahun 2017, pada pertemuan COP23, media Guardian berbicara kepada Erietera Aram, tokoh kampanye lokal di Kiribati.

Berbicara mengenai situasi kehidupannya, ia mengatakan: "Tempatku sangat kecil. Jika Anda berdiri di tengah, Anda bisa melihat air di kedua sisi.

Baca Juga: Miris Perusahaan Inggris Ini Ramalkan Asia Tenggara Akan Alami Badai Ekonimi Hebat Selama 50 Tahun, Rp398.305 Ludes Hingga 2070, Apa Penyebabnya?